Latihan Mana yang Paling Tepat untuk Menurunkan Berat Badan, Berlari atau Berjalan?

- Kamis, 26 November 2020 | 10:28 WIB
Latihan untuk menurunkan berat badan (freepik)
Latihan untuk menurunkan berat badan (freepik)

Berjalan dan berlari, merupakan latihan kardiovaskular yang luar biasa. Kedua latihan ini sangat populer di kalangan orang yang ingin menurunkan berat badan.

Namun dari kedua latihan ini, manakah yang terbaik untuk menurunkan berat badan?

Kamu harus tau bahwa berjalan dan berlari keduanya menawarkan manfaat kesehatan yang kurang lebih sama. Satu-satunya perbedaan utama adalah jumlah kalori yang dibakar.

Keduanya baik untuk sistem kardiovaskular, membantu melenturkan otot dan meningkatkan mood. Selain itu, dapat meningkatkan stamina, memperkuat kekebalan dan membantu kamu mengatasi penyakit kronis.

Jika tujuan kamu ialah untuk menurunkan berat badan maka lari adalah pilihan yang terbaik karena membantu membakar lebih banyak kalori.

Berjalan juga membantu membakar kalori, tapi relatif sedikit. Tapi saat kamu hanya ingin menjaga berat badan sehat, berjalan kaki setiap hari selama 30 menit sudah cukup untuk menjaga berat badan.

Tapi jika kamu baru memulai berolahraga maka lebih baik mulai dengan berjalan. Setelah satu atau dua minggu, kamu dapat beralih ke berlari. Kamu juga dapat mencoba lari interval yang dapat membantu membakar banyak kalori.

Sementara untuk kamu yang berusia 50 tahun dan menderita masalah jantung atau nyeri sendi dan otot, berjalan lebih baik untuk kamu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X