Obat Arthritis Diklaim Dapat Atasi Pasien Corona dengan Gejala Berat

- Rabu, 29 April 2020 | 14:49 WIB
Obat arthritis atau yang dikenal dengan nama tocilizumab. (Reuters)
Obat arthritis atau yang dikenal dengan nama tocilizumab. (Reuters)

Para ahli hingga saat ini terus melakukan penelitian untuk menemukan obat yang tepat guna menangani virus corona (Covid-19). Saat ini, obat yang digunakan di banyak negara memang sebatas untuk meredakan gejala yang timbul akibat infeksi virus corona. Ambil contoh di Indonesia. 

Pemerintah diketahui menggunakan obat avigan dan klorokuin untuk menangani pasien Covid-19. Obat avigan merupakan obat untuk flu. Sedangkan klorokuin digunakan untuk menangani malaria dan obat anti parasit.

Langkah yang sama juga dilakukan oleh pemerintah di berbagai negara. Banyak obat yang coba digunakan pada pasien Covid-19. Penelitian di rumah sakit universitas Paris menemukan bila obat arthritis dapat membantu menangani kasus infeksi virus corona dengan gejala berat atau parah. Hanya saja hasil penelitian tersebut belum dipublikasikan.

Melansir New York Post, Rabu (29/4/2020), obat arthritis yang dikenal dengan nama tocilizumab dikatakan menunjukkan manfaat klinis pada pasien Covid-19. Obat tersebut telah digunakan kepada 129 pasian yang terinfeksi virus corona dengan gejala sedang hingga berat.

-
Ilustrasi obat. (Pexels/Miguel)

 

Setengah dari pasien diberi dua suntikan obat bersama dengan antibiotik, sementara setengah lainnya diberikan pengobatan antibiotik normal. Para peneliti menemukan, pada pasien yang diberi tocilizumab lebih kecil kemungkinannya untuk meninggal.

Selain itu, lebih sedikit pasien yang membutuhkan alat bantu untuk bertahan hidup setelah diberikan obat arthritis tersebut. Lebih lanjut dikatakan jika tocilizumab dapat mencegah badai sitokin.

Badai sitokin merupakan reaksi berlebihan tubuh terhadap benda asing. Akibatnya sistem kekebalan tubuh menyerang sel-sel sehat. Badai sitokin bisa saja terjadi pada kasus Covid-19 dengan gejala berat dan dapat mengakibatkan kematian.

Walaupun ditemukan manfaat obat arthritis secara klinis untuk menangani pasien corona dengan gejala berat, tetap diperlukan penelitian lebih lanjut. Hasil temuan ini belum dipublikasikan lantaran belum ada penelitian tentang efek samping penggunaan obat.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

X