Kenali Kebaikan Telur Puyuh, Si Kecil yang Punya Segudang Manfaat

- Kamis, 27 Februari 2020 | 13:10 WIB
Ilustrasi telur puyuh. (Unsplash/@anniespratt)
Ilustrasi telur puyuh. (Unsplash/@anniespratt)

Telur puyuh merupakan jenis telur yang berasal dari burung puyuh. Mirip dengan telur ayam hanya saja ukurannya lebih mungil. Telur puyuh juga sering diolah menjadi berbagai masakan. Selain rasanya yang lezat, telur puyuh juga mengandung nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan.

Seporsi sajian telur puyuh mengandung vitamin B1, B3, B6, dan E, serta mineral lain berupa kalsium, magnesium, potasium, dan mangan. Sementara itu, asam lemak omega-3 dan omega-6 di dalamnya bisa memenuhi 13% dari kebutuhan harian kamu.

Berdasarkan hasil penelitian yang diterbitkan International Journal of Scientific and Research Publication, inilah manfaat konsumsi telur puyuh bagi kesehatan.

1. Sumber Protein

-
Ilustrasi sumber protein. (menshealth.com)

Kandungan protein dalam telur puyuh hampir sama dengan telur ayam. Jadi, telur puyuh bisa jadi pilihan yang baik untuk memenuhi kebutuhan protein dalam tubuh. Protein merupakan nutrisi yang berperan penting memperbaiki sel-sel yang rusak dalam tubuh.

2. Menjaga Kesehatan Hati

-
Ilustrasi organ hati. (medicalnewstoday.com)

Senyawa yang terkandung dalam telur puyuh juga bermanfaat baik untuk kesehatan hati. Hal ini karena telur puyuh mampu menyeimbangkan kadar transaminase ALP, ALT, dan TP, serta mengurangi degenerasi jaringan organ hati.

3. Memelihara Fungsi Otak

-
Ilustrasi otak manusia. (medicalxpress.com)

Telur puyuh mengandung vitamin yang membantu proses neurogenesis, menjaga fungsi saraf, dan plastisitas otak. Konsumsi telur puyuh dengan segala kandungan nutrisinya juga dapat membantu menjaga fungsi kognitif otak pada orang dewasa.

4. Melindungi Kesehatan Mata

-
Ilustrasi mata. (msn.com)

Telur puyuh juga mengandung vitamin A yang berfungsi sebagai antioksidan untuk melindungi mata dari kerusakan serta menjaga kemampuan penglihatan supaya tetap normal.

Artikel Menarik Lainnya

Editor: Administrator

Terkini

X