Alami Gangguan Pencernaan Saat Puasa, Ini 3 Cara Mencegahnya

- Rabu, 13 Mei 2020 | 13:41 WIB
Ilustrasi mengalami gangguan pencernaan (Pixabay/Anastasia Gepp)
Ilustrasi mengalami gangguan pencernaan (Pixabay/Anastasia Gepp)

Perubahan pola makan saat bulan puasa mengakibatkan seringnya seseorang mengalami gangguan pencernaan. Hal ini tentu akan mengganggu ibadah kamu jika tidak diatasi.

Nah, berikut ini cara mencegah gangguan pencernaan saat puasa yang sudah Indozone rangkum dari berbagai sumber:

1. Perbanyak konsumsi serat

Saat berpuasa kamu sebaiknya perbanyak konsumsi serat. Serat memiliki sifat penyerapan yang baik, sehingga akan membantu feses menjadi lunak. Tidak hanya itu saja, serat juga dapat meningkatkan kinerja dari gerakan peristaltik pada usus, sehingga apa yang kamu konsumsi lebih mudah dicerna.

2. Cukupi asupan air

Ketika berpuasa banyak di antara kita yang kekurangan asupan air, saat kita kekurangan cairan makan berpengaruh pula pada sistem pencernaan. Nah, untuk itu cukupilah asupan air saat puasa dengan menerapkan metode 2, 4, 2. Metode ini maksudnya adalah 2 gelas pada saat berbuka, 4 gelas pada waktu malam hari hingga sebelum tidur, dan 2 gelas saat sahur.

3. Kurangi konsumsi makanan tinggi lemak

Makanan yang mengandung lemak tinggi dapat memperlambat proses pencernaan makanan pada tubuh. Itu sebabnya kamu harus membatasi konsumsi makanan tinggi lemak.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

7 Cara Efektif Mengatasi Rasa Ngantuk saat Bekerja

Selasa, 16 April 2024 | 20:43 WIB
X