Asupan Makanan yang Harus Dihindari Ibu Hamil Selama Puasa Ramadhan

- Rabu, 13 April 2022 | 23:00 WIB
Ilustrasi ibu hamil bersantai. (Freepik)
Ilustrasi ibu hamil bersantai. (Freepik)

Spesialis kebidanan dan kandungan dr Zeissa Rectifa Wismayanti, Sp.OG mengingatkan agar ibu hamil memastikan asupan nutrisi dan gizi yang seimbang di setiap waktu makan selama bulan puasa Ramadhan.

Adapun makanan yang harus dihindari dan tidak disarankan dikonsumsi oleh ibu hamil selama bulan puasa yaitu processed food yang banyak mengandung garam dan lemak, serta makanan olahan dari gula sederhana.

Kedua jenis makanan tersebut biasanya mudah diolah untuk tubuh sehingga cepat membuat ibu hamil kenyang, tetapi di sisi lain juga mudah kembali lapar.

Baca juga: Berbuka Puasa Ibu Hamil Boleh Makan Olahan Sagu dengan Ditambah Sayur & Lauk Bergizi

Kemudian, minuman yang mengandung kafein juga tidak disarankan untuk ibu hamil karena memicu buang air kecil, sakit kepala, mengurangi kadar zat besi yang bisa diserap tubuh hingga bikin jantung berdebar.

Bila memang sangat ingin mengonsumsi kafein, disarankan untuk tidak mengonsumsinya lebih dari 200 miligram per hari yang setara dengan dua cangkir kopi instan.

"Nah, tapi perlu diingat juga ya, selain kopi, teh dan cokelat juga mengandung kafein," kata Zeissa, dikutip dari Antara pada Rabu (13/4/2022).

Kemudian saat buka puasa juga disarankan untuk tidak makan dalam satu porsi yang besar sekaligus, melainkan bertahap dalam porsi kecil agar perut tidak terasa begah.

Makanlah sedikit saat berbuka puasa, kemudian lanjutkan lagi setelah selesai shalat isya atau tarawih untuk mengembalikan energi.

Adapun makanan yang dianjurkan untuk ibu hamil yaitu karbohidrat, protein hewani, protein nabati, lemak, vitamin, dan mineral yang cukup.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X