Seampuh Apa Zifivax Anhui Melawan Varian Delta?

- Jumat, 8 Oktober 2021 | 13:57 WIB
Ilustrasi (Photo by RF._.studio from Pexels)
Ilustrasi (Photo by RF._.studio from Pexels)

BPOM telah memberikan izin terhadap vaksin Zifivax Anhui dengan status EUA. Vaksin yang dikembangkan oleh Anhui Zhifei Longcom Biopharmaceutical asal China ini memangnya seampuh apa sih? Simak!

Diketahui bahwa BPOM telah memberikan Izin Penggunaan Darurat (EUA) terhadap vaksin COVID-19 Zifivax Anhui. Hal ini karena efikasinya yang cukup lumayan tinggi.

"Vaksin menunjukkan efikasi terhadap varian Sars-COV-2 terhadap varian Alpha 92,93 persen, terhadap varian Gamma 100 persen, Delta 77,47 persen, dan Kappa 90 persen," terang Kepala BPOM, Penny K Lukito dalam konferensi pers virtual, Kamis (7/20/2021).

Vaksin ini sendiri disebut oleh Penny memiliki efikasi sebesar 81,7 persen terhitung dalam 7 hari setelah pemberian vaksin dosis lengkap. Nantinya vaksin ini kemungkinan diberikan sebanyak 3 kali dengan interval 1 bulan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X