Ini Makanan yang Harus Dimakan dan Dihindari untuk Meningkatkan Kesuburan

- Rabu, 30 September 2020 | 11:51 WIB
Ilustrasi makanan (Unsplash/Dan Gold)
Ilustrasi makanan (Unsplash/Dan Gold)

Nutrisi dan kesuburan itu saling berhubungan, itulah kenapa menerapkan perubahan gaya hidup sehat dapat bermanfaat bagi kita para wanita bahkan sebelum pembuahan.

Banyak hal yang dapat mempengaruhi kesuburan seorang wanita selain usia, misalnya diet, berat badan, merokok, dan asupan alkohol.

Diet pada wanita, mempengaruhi kesuburan melalui ovulasi. Masalah dengan ovulasi, yang merupakan proses di mana sel telur seorang wanita tersedia untuk pembuahan, setiap bulan cenderung mewakili sekitar seperempat dari semua kasus infertilitas.

Dengan demikian, pola makan yang buruk bisa menjadi penyebab yang dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon, jadi perlu ketahui apa saja yang harus kamu makan.

Dilansir dari Times of India, berikut ini beberapa yang harus kamu makan dan tidak:

  • Mengurangi makanan atau minuman yang sarat dengan gula, makanan yang digoreng, karena dapat meningkatkan kadar insulin dan menghambat ovulasi.
  • Gantilah makanan cepat saji, olahan, berminyak, dan pedas dengan sayuran, telur, dan biji-bijian. Ini sangat bagus untuk kesuburan dan membantu untuk cepat hamil.
  • Bagi para pecinta seafood, beberapa ikan dengan kandungan merkuri tertinggi adalah mackerel, swordfish, dan tuna yang sebaiknya dihindari. Sebaiknya makan kerang yang padat seng, dan salmon, yang kaya omega-3.
  • Pilih makanan seperti bayam, tahu, kacang-kacangan, labu, tomat, dan bit untuk meningkatkan asupan zat besi. Karena makanan yang kaya zat besi membantu menurunkan risiko infertilitas ovulasi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X