Bikin Tubuhmu Bugar, Lakukan 4 Olahraga Sederhana Ini Setiap Pagi

- Jumat, 20 Desember 2019 | 11:30 WIB
Pexels/Jonathan Borba
Pexels/Jonathan Borba

Udara pagi yang masih segar dan terhindar dari polusi itu sangat baik untuk kesehatanmu, lho. Kamu bisa melakukan olahraga sederhana setiap pagi sebelum berangkat beraktivitas. Olahraga ini juga berfungsi untuk menambah energi pada tubuh serta melancarkan peredaran darah. Yuk, simak olahraga sederhana apa saja yang bisa kamu lakukan di pagi hari.

1. Plank

-
Pexels/Li Sun

Olahraga ini nggak perlu perpindahan tubuh, cukup dengan menahan seluruh badanmu menggunakan bagian kedua tangan, serta kaki dengan posisi lurus. Plank tentunya akan membuat ototmu lebih kuat. Meskipun terlihat sederhana, tapi olahraga plank ini cukup melelahkan lho.

2. Yoga

-
Pexels/theformfitness

Olahraga ini sebaiknya dilakukan di pagi hari dalam kondisi perut yang masih kosong. Yoga sangat bermanfaat untuk melatih kesehatan fisik, mental, dan juga spiritual sepanjang hari.

3. Berjalan Kaki

-
Pexels/Daniel Reche

Berjalan kaki juga salah satu olahraga sederhana yang bisa kamu lakukan. Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan dari berjalan kaki, misalnya meningkatkan energi, meningkatkan sistem imun, dan memperbaiki postur tubuh.

4. Push Up

-
Pexels/Karl Solano

Push up dapat melatih area kaki dan perut lho. Jadi, kalau kamu menginginkan perut yang rata, coba lakukan push up secara rutin.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB

Simak Gejala Sifilis yang Penting untuk Diwaspadai!

Minggu, 21 April 2024 | 19:13 WIB
X