Tubuh Bayi Ini Merah-Merah usai Sang Ibu Beri Obat Resep dari TikTok, Netizen Geram

- Kamis, 11 Agustus 2022 | 11:04 WIB
Tubuh bati merah-merah. (Twitter/@Askrlfess)
Tubuh bati merah-merah. (Twitter/@Askrlfess)

Baru-baru ini viral curhatan seorang ibu mengeluhkan badan anaknya yang mendadak merah-merah. Karena kebingungan, ia pun bertanya melalui akun Facebook-nya apa yang menyebabkan tubuh anaknya merah-merah.

Lewat unggahannya tersebut, ibu itu mengaku bahwa sebelumnya ia sempat memberi anaknya obat yang resepnya ia lihat dari TikTok. Adapun bahan yang digunakan untuk meracik obat yaitu gula batu dan daun belimbing.

"Siang bunda-bunda, bun saya mau tanya ini badan anak saya merah-merah kayak ini kenapa ya bun atau alergi. Kemarin saya kasih minum obat batuk saya bikin sendiri karena saya lihat di TikTok, bahan-bahannya alami kok, apa gak cocok ya bun. Bahannya gula batu sama daun belimbing terus dimasak," tulis ibu bayi tersebut di laman Facebook-nya.

Unggahan tersebut kemudian dibagikan ulang oleh akun Twitter @Askrlfess dan mendapat beragam reaksi dari netizen.

Banyak yang mempertanyakan mengapa sang ibu tidak langsung membawa anaknya ke dokter ketika tubuhnya sudah merah-merah seperti ruam.

"Kenapa ortunya gk mikir panjang soal tutorial obat gitu sih, emng bener deh info kyk gitu gk boleh ditelen mentah mentah," kata @ihtsmms.

"Padahal obat ada yg harganya gk begitu mahal, apalagi klo punya bpjs tinggal ke faskes tingkat 1 bisa dpt obat gratis. Inilah pentingnya istri yg ngerti ttg ngurus anak, tinggal jalan ke apotek atau ke faskes malah pilih yg repot gtu bikin obat gk jelas," kata @kosongin_ajalah.

"Kemungkinan itu bayinya kena alergi. Penggunaan obat tradisional emang bisa menimbulkan efek samping kaya Alergi, infeksi akibat virus dsb. Bun campuran gula batu dan daun belimbing aja itu udh sus, ini lgi dikasih ke bayi yg mana sistem pencernaannya msh belum optimal," kata @ifuknw139.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X