5 Obat Alami Mata Ikan, Bisa Pakai Lemon dan Sabut Kelapa

- Jumat, 18 November 2022 | 15:15 WIB
Ilustrasi mata ikan. (footfiles)
Ilustrasi mata ikan. (footfiles)

Obat alami mata ikan enggak sulit dicari kok. Mata ikan kondisinya berupa benjolan keras dan kasar yang berada di telapak kaki.

Adapun penyebab mata ikan yang paling umum adalah infeksi human papilloma virus (HPV).

Mata ikan memang tidak berbahaya, tapi bisa membuat kaki kamu sakit saat berjalan dan tentu saja enggak nyaman. Nah, untuk mengatasinya, ada beberapa cara alami mata ikan yang bisa kamu gunakan.

Simak ulasan singkat cara menghilangkan mata ikan secara alami, dari berbagai sumber di bawah ini yuk:

Baca Juga: Kenali 10 Jenis Penyakit Kulit Pada Anak yang Berbahaya

Obat alami mata ikan

1. Gunakan Sabut Kelapa

-
Obat alami mata ikan. (Freepik)

Melansir Buku 265 Tip for Women (2017) oleh Rita Lauw Fu, batu apung atau sabut kelapa, bisa digunakan sebagai cara menghilangkan mata ikan secara alami.

Sabut kelapa dapat menghilangkan kulit mati pada mata ikan, dan mengempiskan mata ikan. Sehingga, tekanan dan rasa sakit berkurang.

Cara penggunaannya, yakni terlebih dahulu rendam kaki pada air hangat sebelum melakukan pengelupasan untuk menipiskan kulit yang tebal. Setelah itu, gosok mata ikan dengan sabut kelapa secara lembut dan sedikit demi sedikit.

2. Perasan Jeruk atau Lemon

-
Obat alami mata ikan. (Freepik)

Cara alami lainnya untuk mengatasi mata ikan, kamu cukup menggunakan perasan air jeruk atau lemon. Oleskan perasan air itu ke mata ikan, lalu tutup dengan perban, dan biarkan semalaman.

Jeruk dan lemon mengandung vitamin C yang berpotensi meningkatkan kekebalan, serta mempercepat penyembuhan luka.

Salah satu ulasan dalam The Journal of Infectious diseases, mencoba mengamati pengaruh asupan vitamin C terhadap infeksi HPV yang menyebabkan terjadinya kutil kulit.

Riset ini melakukan eksperimen kepada 433 wanita selama 12 bulan dengan pemberian vitamin C secara rutin. Hasil studi menyarankan, kalau peningkatan konsumsi vitamin C berpotensi menekan infeksi HPV kronis penyebab kutil atau mata ikan.

Selain itu, vitamin C dapat digunakan untuk menjaga kesehatan kulit.

Baca Juga: 7 Jenis Penyakit Kulit Menular dan Tidak Menular beserta Gambar

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X