4 Ramuan Herbal untuk Hilangkan Pusing karena Stres

- Selasa, 28 Januari 2020 | 23:11 WIB
Jahe dan lemon bisa hilangkan mual karena stres. (Pexels/Angele J)
Jahe dan lemon bisa hilangkan mual karena stres. (Pexels/Angele J)

Masalah dalam hubungan, kondisi finansial, dan tuntutan pekerjaan dapat membuat seseorang merasa stres. Bahkan rasa stres itu dapat berkembang menjadi sakit kepala alias pusing. Bila sudah begitu, tentunya dapat mengganggu produktivitas.

Maka tak heran, orang-orang yang merasa pusing berusaha menghilangkan stres dengan berbagai cara. Daripada melakukan hal-hal yang berdampak buruk bagi kesehatan, lebih baik membuat ramuan herbal yang menyehatkan. Apa sajakah itu? Simak ulasannya berikut ini seperti yang dilansir dari Pinkvilla, Selasa (28/1/2020).

Jahe

-
Ilustrasi jahe. (Pexels/Joris Neyt)

 

Air jahe dapat membantu mencegah sakit kepala. Selain itu, jahe juga bisa memastikan sistem pencernaan berfungsi dengan benar. Jahe diketahui dapat mengurangi peradangan di pembuluh darah kecil di otak.

Perasaan mual akibat stres juga dapat hilang dengan meminum air jahe. semua perasaan mual akan hilang dalam waktu singkat. Pilihan minuman yang disarankan adalah jus jahe dengan perasan air lemon dan rebusan air jahe.

Cengkeh

-
Ilustrasi cengkeh. (Britannica)

 

Memiliki efek menenangkan dan mendinginkan, cengkeh baik untuk mengatasi pusing. Caranya tumbuk beberapa cengkeh. Kemudian gulung sapu tangan yang berisi tumbukan cengkeh. Hirup aromanya untuk menghilangkan pusing.

Basil

-
Ilustrasi daun basil. (Pexels/Monicore)

 

Sifat analgesik daun basil sering dimanfaatkan untuk mengobati berbagai masalah. Selain itu, aroma yang kuat dari daun basil dapat mengatasi sakit kepala. Caranya, rebus 3-4 lembar daun basil ke dalam panci. Kemudian campur satu sendok teh madu ke dalamnya. Setelah itu minum ramuan untuk menghilangkan pusing.

Cuka apel

-
Ilustrasi cuka apel. (Pixabay/rawpixel)

 

Selain bermanfaat menyeimbangkan kadar asam dalam tubuh, cuka apel juga bisa mengobati sakit kepala akibat sinus. Caranya campurkan cuka apel dengan air yang memiliki proporsi sama. Kemudian didihkan campuran tersebut. Taruh handuk di atas panci untuk menyerap uap. Setelah itu, kompres dahi dengan handuk tersebut.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X