Begini Cara Sembuhkan Anosmia, Hilangnya Indera Penciuman Akibat Covid-19

- Minggu, 18 Juli 2021 | 15:02 WIB
Ilustrasi mencium aroma. (Pexels/Ion Ceban)
Ilustrasi mencium aroma. (Pexels/Ion Ceban)

Salah satu gejala umum dari pasien Covid-19 adalah kehilangan indera penciuman atau yang disebut dengan anosmia. Gangguan ini bisa bertahan lebih lama meski seseorang sudah negatif dari Covid-19.

Dokter sekaligus penggiat media sosial dalam penanggulangan penyebaran Covid-19, dr. Tirta Mandira Hudhi membagikan cara menyembuhkan anosmia.

"Cara menyembuhkan anosmia secara logis adalah kita menambahkan banyak zat-zat pembangun tubuh. Apa saja zat pembangun sel tubuh? Yaitu protein. Nutrisi yang mencukupi itu akan membuat protein kita cukup," ujar dr. Tirtha dikutip dari Antara, Minggu (18/7/2021).

Selain itu, penderita Covid-19 juga harus memenuhi kebutuhan vitamin dalam tubuh. Ia mengatakan kebutuhan vitamin tidak hanya dipenuhi dari suplemen tetapi juga bisa dari buah-buahan dan sayur.

Satu hal lainnya yang juga harus dilakukan untuk menyembuhkan anosmia adalah dengan beristirahat total.

"Kenapa sih anosmia itu tidak sembuh-sembuh? Karena banyak orang itu ngomongnya isoman (isolasi mandiri), tetapi dia masih aktif, masih mengerjakan sesuatu, masih nongkrong garap kerjaan, itu akan menghalang-halangi energi kita untuk penyembuhan," kata dr. Tirta.

BACA JUGA: Studi: Mengkonsumsi Makanan Fermentasi Bantu Atasi Peradangan

Ia mengatakan antibodi manusia menghabiskan energi yang besar saat sedang melawan penyakit di dalam tubuh. Jika masih melakukan aktivitas berat saat sakit, penderita Covid-19 akan merasa semakin lemas.

"Itulah pentingnya kenapa kita harus bed rest," kata dia.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X