Inilah Fakta dari Varian Lambda Yang 'Mengguncang' Amerika Selatan

- Sabtu, 10 Juli 2021 | 12:45 WIB
Amerika Selatan (Pexels/Pixabay)
Amerika Selatan (Pexels/Pixabay)

Varian COVID-19 memang cukup banyak, salah satunya varian Lambda yang membuat beberapa negara di Amerika Selatan terguncang akibat varian tersebut. Kok bisa sih sampai segitunya varian tersebut?

Perlu diketahui bahwa WHO telah menetapkan varian Lambda dengan kode C37 jadi varian of interest (VoI). Hal ini menandakan bahwa varian tersebut memiliki potensi bahaya karena bisa jadi bersifat lebih mudah menular, menyebabkan gejala lebih parah, atau bisa menghindari imunitas sehingga perlu diteliti lebih jauh.

Varian ini sendiri sangat berkontribusi pada kasus di beberapa negara di Amerika Selatan, salah satunya Peru dimana 81 persen kasus COVID-19 yang terjadi disebabkan varian Lambda.

"Otoritas di Peru melaporkan 81 persen kasus COVID-19 yang diperiksa sejak April 2021 berkaitan dengan Lambda. Argentina melaporkan peningkatan kasus Lambda sejak minggu ketiga bulan Februari 2021, dan sejak 2 April sampai 19 Mei 2021, varian ini berkontribusi terhadap 37 persen kasus yang diperiksa," kata WHO seperti dikutip dari CNBC, Jumat (9/7/2021).

WHO menyebutkan bahwa varian ini memiliki tingkat yang hampir sama untuk penularan dengan varian Gamma. Kendati demikian, varian ini masih belum tergolong varian of concern (VoC). Hal ini karena peneliti masih perlu bukti yang benar-benar kuat.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X