Cegah Kuku Cantengan dengan Cara Ini, Dijamin Ampuh!

- Sabtu, 30 Mei 2020 | 09:59 WIB
Ilustrasi tangan cantengan (WOMENSALPHABET)
Ilustrasi tangan cantengan (WOMENSALPHABET)

Paronikia merupakan infeksi yang terjadi di sekitar area kuku pada jari kaki ataupun jari tangan. Paronikia biasa disebut dengan cantengan. Ketika seseorang menderita kondisi ini, biasanya aktivitasnya akan terganggu akibat rasa sakit, bengkak, nyeri, dan terkadang keluar nanah.

Biasanya, cantengan terjadi karena beberapa kebiasaan yang buruk seperti menggigit kuku di jari tangan, tidak pernah mengeringkan tangan setelah mencuci piring atau pakaian, memotong kuku terlalu dalam, hingga jarang membersihkan sela-sela kaki setelah seharian mengenakan sepatu. 

Nah, untuk menghindari cantengan, beberapa cara ini dapat kamu lakukan guna mencegah paronikia datang menghampirimu. Apa saja?

Dikutip dari berbagai sumber, usahakan untuk selalu mengeringkan tangan setelah mencuci piring atau pakaian dengan menggunakan lap kain ataupun tisu. Kemudian, hindari untuk memotong kuku di jari kaki dan tangan terlalu dalam agar tak menimbulkan luka dan selalu cuci tangan setelah selesai memotong kuku. 

-
Ilustrasi cuci sepatu (Calchaine)

Lalu jagalah kebersihan sepatu atau sandalmu dengan rutin mencucinya serta rajinlah menggosok sela-sela jari kaki dengan sabun dan bilas dengan air sampai bersih.

Hindari juga kebiasaan menggigit kuku di jari tangan agar kamu tak terkena paronikia. Dan yang terakhir, jagalah selalu kebersihan gunting kuku setelah selesai digunakan agar tak ada kotoran yang menumpuk.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

7 Cara Efektif Mengatasi Rasa Ngantuk saat Bekerja

Selasa, 16 April 2024 | 20:43 WIB
X