Bersalin di Rumah, Ini Risiko yang Harus Diketahui

- Senin, 23 Desember 2019 | 13:51 WIB
Ilustrasi/Unsplash
Ilustrasi/Unsplash

Melakukan persalinan di rumah, tentu bukan pilihan utama untuk para ibu yang ingin anaknya baik-baik saja. Meski banyak alasan yang membuat ibu memutuskan untuk melakukan persalinan di rumah, tapi perlu juga untuk diperhatikan jika dalam kondisi berikut ini.

Seperti, hamil lebih dari satu janin, posisi bayi sungsang, punya masalah kesehatan seperti kencing manis, dan darah tinggi saat kehamilan, Infeksi ketuban saat hamil, atau memiliki riwayat prematur.

Meski keadaan ibu dan bayi sehat, tapi juga ada risiko yang terjadi saat melakukan persalinan di rumah. Misalnya risiko terjadinya infeksi akibat proses antiseptik yang kurang memadai, atau mungkin terlambatnya akses terhadap perawatan medis di rumah sakit jika terjadi komplikasi pada saat persalinan.

Apa lagi jika kondisi ibu dan bayi tidak dalam keadaan baik-baik saja, maka risiko yang akan ditimbulkan juga semakin besar. Salah satu contohnya saja, saat terjadi pendarahan dalam proses persalinan maka akses untuk stabilisasi hemodinamik (aliran darah) dan transfusi darah akan susah untuk didapatkan.

Jadi, sebelum memutuskan untuk melakukan persalinan di rumah, sebaiknya pikirkan baik-baik dari risiko yang terjadi. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X