Virus Corona Dapat Bertahan Hingga 9 Hari Pada Permukaan Benda

- Kamis, 5 Maret 2020 | 16:36 WIB
Ilustrasi masyarakat di kendaraan umum (REUTERS/Kim Hong-Ji)
Ilustrasi masyarakat di kendaraan umum (REUTERS/Kim Hong-Ji)

Berdasarkan hasil penelitian mengatakan bahwa virus corona menyebar melalui droplet pernapasan atau percikan kecil air liur yang melayang ke udara saat orang terinfeksi batuk atau bersin.

Percikan kecil air liur tersebut akan mengenai orang yang berada di dekatnya dan benda di sekitarnya. Orang yang terkena percikan kecil air liur tersebut akan terinfeksi.

Tapi bagaimana dengan benda yang terkena percikan tersebut, akan virus juga dapat hidup dipermukaan benda tersebut?

Menurut sebuah penelitian virus akan bertahan beberapa jam hingga 9 hari pada suhu yang hangat. Bahkan virus ini dapat menyebar melalui feses.

Sehingga saat seseorang yang terinfeksi melalui feses dan dia tidak mencuci tangan dengan benar, tangan yang kotor akan membuat virusnya tertinggal di pegangan pintu, tombol lift, atau pun pegangan di kendaraan umum.

Nah, itulah kenapa kita sangat disarankan untuk menjaga kebersihan dan rutin mencuci tangan, apalagi setelah buang air besar.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X