Si Kecil Susah Makan, Bolehkan Memberikan Suplemen?

- Selasa, 31 Maret 2020 | 12:04 WIB
Ilustrasi si kecil makan. (Pexels/Andrea Piacquadio)
Ilustrasi si kecil makan. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Hadirnya buah hati dalam kehidupan membawa kebahagiaan sekaligus mengajak kamu seolah naik roller coaster.

Sebagai orangtua, kamu harus belajar memahami situasi dan kondisi yang dialami si kecil. Salah satunya saat anak menghadapi fase susah makan. Tentu hal ini membuat orangtua khawatir akan kecukupan nutrisi dan gizi dalam tubuhnya.

Kalau sudah begini, para orangtua mencari alternatif dengan memberikan suplemen atau vitamin penambah nafsu makan.

-
Ilustrasi si kecil makan. (Pexels/Andrea Piacquadio)

Apakah memberikan suplemen nafsu makan berdampak baik bagi si kecil?

Sebelum memberikan si kecil suplemen, kamu harus mencari tahu apa penyebab anak tidak nafsu makan. Misalnya sakit tenggorokan, batuk, pilek, ruam, demam, atau mau tumbuh gigi.

Kamu juga harus tahu bahwa anak berusia 2,5 tahun sedang memasuki tahap susah makan. Meski terlihat aktif, kamu juga harus memantau apakah perkembangannya mengalami kemajuan atau kemunduran.

Dilansir dari Baby Centre, Selasa (31/3/2020),  menurut Direktur The Food Coach, Sasha Watkins, asupan untuk memenuhi kecukupan nutrisi dan gizi anak memang paling baik didapatkan dari makanan dan minuman.

Kamu juga bisa mengakalinya dengan memberikan cemilan yang banyak mengandung vitamin B, D, Kalsium dan zat besi. Misalnya, susu UHT, pisang, alpukat dan sereal.

Seorang anak yang memerlukan bantuan suplemen penambah nafsu makan adalah anak yang sedang mengalami asma, diare, kekurangan gizi, picky eater, terlalu banyak minum soda. Pilihlah suplemen yang sesuai dengan tahapan usianya.

Ada baiknya pemberian suplemen berdasarkan resep dokter, untuk mengantisipasi kesalahan medis. Kandungan suplemen yang baik diberikan pada anak berupa zinc, zat besi, minyak ikan, vitamin D, dan kalsium.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X