Heboh Kasus Bullying di SMP Plus Baiturrahman, Kenali Dampaknya bagi Kesehatan Mental

- Sabtu, 19 November 2022 | 21:20 WIB
Aksi bullying di SMP Plus Baiturrahman. (Twitter/@salmandoang)
Aksi bullying di SMP Plus Baiturrahman. (Twitter/@salmandoang)

Baru-baru ini beredar di media sosial video yang memperlihatkan seorang siswa SMP Plus Baiturrahman, Bandung melakukan aksi bullying. Siswa SMP tersebut tampak sengaja memukul dan menendang kepala temannya sampai pingsan.

Aksi tersebut viral usai dibagaikan oleh pengguna Twitter @salmandoang. Tampak dalam video siswa tersebut begitu brutal merundung temannya.

Baca juga: Pelaku Bullying di SMP Bandung Diidentifikasi, Healing Psikologis Korban Jadi Prioritas

Korban dilaporkan dilarikan ke rumah sakit setelah pingsan karena aksi bullying yang dilakukan oleh teman sekelasnya.

Bullying tidak hanya mempengaruhi kesehatan fisik korban saja, tapi juga akan mempengaruhi kesehatan mentalnya.

Dilansir Webmd, dampak jangka pendek dari bullying bisa membuat korban mengalami kecemasan, depresi, tingkat percaya diri yang rendah, susah tidur dan berpikiran untuk menyakiti diri sendiri atau bunuh diri.

Baca juga: Viral Aksi Bullying Siswa SMP Swasta di Bandung, Pukul-Tendang Kepala Teman Sampai Pingsan

Penelitian semakin menunjukkan bahwa anak-anak yang mengalami bullying berisiko lebih tinggi mengalami masalah kesehatan mental saat mereka tumbuh dewasa.

Sementara efek jangka panjang dari bullying bagi kesehatan mental ialah:

  • Gangguan panik
  • ‌Agorafobia
  • depresi
  • kesendirian
  • ‌Penghindaran sekolah

Bullying tidak hanya merugikan korban. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang melakukan bullying lebih cenderung agresif dan bertindak dengan cara lain.

Mereka juga cenderung merasa kurang positif tentang masa depan dan mengembangkan gangguan kepribadian antisosial saat dewasa.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X