Jaga Kesehatan Mata Anak Selama Belajar dari Rumah, Begini Caranya

- Rabu, 8 April 2020 | 20:25 WIB
Menjaga jarak aman anak saat nonton di gadget sangat penting. (INDOZONE/Fahmy Fotaleno)
Menjaga jarak aman anak saat nonton di gadget sangat penting. (INDOZONE/Fahmy Fotaleno)

Dalam situasi seperti sekarang ini, anak-anak lebih banyak menggunakan gadget. Sebab anak-anak menerima tugas dan belajar melalui gadget. Selain itu, para orangtua yang agar tidak diganggu anaknya saat bekerja juga memberikan gadget.

Orangtua tentu perlu mewaspadai kondisi ini. Menurut dokter spesialis mata, dr Zoraya Ariefia Feranthy, SpM, penggunaan gadget pada anak bisa menyebabkan mata lelah dan mata kering. Mata lelah terjadi ketika anak terus-menerus fokus pada gadget. Hal tersebut dapat mendatangkan masalah lain.

"Mata lelah bisa menyebabkan penglihatan buram, gatal, sakit kepala, dan perih. Kondisi ini terjadi karena melihat gadget berjam-jam," ujar dokter yang akrab disapa Ranthy itu dalam Instagram Live yang diadakan Mommies Daily, Rabu (8/4/2020).

Selain menyebabkan mata lelah, menatap gadget dalam waktu lama juga bisa membuat mata kering. Hal ini dikarenakan anak fokus melihat gadget sehingga frekuensi mata berkedip menjadi berkurang. Padahal mata kedip bisa membantu mencegah mata kering.

-
Anak-anak main gadget (Asybal Playschool)

"Menyiasatinya bisa dengan menerapkan rules 20:20:20. Setiap 20 menit, istirahatkan mata selama 20 detik untuk melihat objek 20 feet atau di atas 6 meter," kata dr Ranthy.

Dirinya mengakui jika hal tersebut mungkin sulit diterapkan. Terlebih kalau anak sudah fokus bermain game atau menonton tayangan di gadget. Di sinilah orangtua harus pintar-pintar mencari cara dan bersikap tegas.

"Kalau mau lebih gampang, bilang ke anak setiap naik satu level atau satu tayangan, harus berhenti sebentar dari gadget dan mengistirahatkan mata dengan melihat jarak jauh," pungkas dr Ranthy.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Fahmy Fotaleno

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X