Susah BAB saat Hamil? Berikut Cara Mengatasinya

- Rabu, 5 Januari 2022 | 18:36 WIB
Ilustrasi ibu hamil susah BAB. (freepik)
Ilustrasi ibu hamil susah BAB. (freepik)

Beberapa wanita hamil sering mengalami sembelit pada awal kehamilan. Umumnya kondisi ini disebabkan oleh hormon, yang menyebabkan usus memperlambat pergerakan tinja melalui usus.

Penundaan ini meningkatkan jumlah air yang diserap usus besar dari tinja, yang membuatnya lebih padat dan sulit untuk dikeluarkan.

Selain hormon, tekanan dari rahim juga menyebabkan ibu hamil susah BAB, rahim yang tumbuh dapat memberi tekanan pada usus, yang menyebabkan tinja sulit untuk dikeluarkan.

Dilansir Medical News Today, berikut beberapa cara mengatasi susah BAB pada ibu hamil.

1. Cairan

Minum cukup air penting untuk menjaga tinja tetap lunak dan mudah dikeluarkan. Jika kamu merasa tidak cukup dengan air, kamu bisa menambahkan sup bening, teh serta jus buah atau sayuran.

-
Minum air yang cukup. (freepik)

Baca juga: Obat Susah BAB Alami yang Ampuh Melancarkan Buang Air Besar

2. Serat

Makanan dengan kandungan serat yang tinggi, seperti buah-buahan, sayuran, dan biji-bijian, dapat meningkatkan jumlah tinja, sehingga memudahkannya untuk keluar.

-
Buah-buahan kaya serat. (freepik)

3. Probiotik

Jutaan bakteri sehat hidup di usus dan membantunya berfungsi dengan benar. Probiotik dapat membantu mengisi kembali bakteri usus dengan strain sehat yang mendorong buang air besar secara normal dan teratur. Beberapa makanan tinggi probiotik termasuk yogurt, asinan kubis, dan kimchi.

-
Yoghurt, makanan kaya serat. (freepik)

4. Aktivitas

Berolahraga secara teratur dapat membantu memperlancar buang air besar. Kamu bisa mulai melakukan jalan santai setiap hari.

-
Olahraga membantu melancarkan BAB. (freepik)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X