6 Senjata Utama untuk Menjaga Paru-paru

- Selasa, 28 Januari 2020 | 19:35 WIB
Ilustrasi ikan. (Pexels/Pixabay)
Ilustrasi ikan. (Pexels/Pixabay)

Penderita penyakit paru semakin meningkat. Salah satunya disebabkan oleh paparan polusi dan kotornya lingkungan.

Padahal, paru-paru adalah organ tubuh yang memainkan peranan penting. Untuk menjaganya tetap sehat, lindungi paru-paru kamu dengan beberapa makanan ini.

Dilansir dari Boldsky, Selasa (28/1/2020), inilah enam makanan untuk menjaga kesehatan paru-paru.

1. Apel

-
Ilustrasi apel. (Pexels/Aphiwat chuangchoem)

Apel mengandung senyawa fenolik dan flavonoid untuk mengurangi peradangan di lorong udara. Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam European Respiratoty Journal, ditemukan bahwa anak-anak yang minum segelas jus apel sehari lebih kecil kemungkinannya mengalami masalah mengi atau napas bunyi.

2. Teh Hijau

-
Ilustrasi teh hijau. (Pexels/Maria Tyutina)

Teh hijau mengandung antioksidan yang dapat mengurangi peradangan di paru-paru dan meningkatkan penyembuhan. Quercetin antioksidan bertindak sebagai antihismatin alami yang memperlambat pelepasan histamin penyebab gejala alergi. Sebuah studi pada 2017 menemukan bahwa 1.000 orang dewasa di Korea yang minum dua cangkir teh hijau per hari memiliki fungsi paru-paru yang lebih baik daripada mereka yang tidak minum teh hijau.

3. Ikan

-
Ilustrasi ikan. (Pexels/Pixabay)

Ikan seperti makarel dan trout dapat membantu mengobati penyakit paru obstruktif kronik. Dalam sebuah penelitian, ditemukan asam lemak omega 3 pada ikan yang dapat membantu tubuh melawan infeksi paru-paru.

4. Brokoli

-
Ilustrasi brokoli. (Pexels/Pixabay)

Brokoli mengandung sulforaphane yang meningkatkan aktivitas gen yang ditemukan dalam sel paru-paru. Ini akan melindungi organ dari kerusakan yang disebabkan oleh stres oksidatif. Ini juga meningkatkan aliran udara di paru-paru pada penderita asma.

5. Kacang-kacangan

-
Ilustrasi kacang almond. (Pexels/Irina Iriser)

Kacang-kacangan seperti almond, kacang mete, kacang kenari, pistachio dan biji-bijian seperti biji labu, biji rami, dan biji bunga matahari memberi banyak magnesium, mineral penting yang bertindak sebagai bronkodilator.

6. Minyak Zaitun

-
Ilustrasi minyak zaitun. (Pexels/Pixabay)

Extra virgin minyak zaitun dikemas dengan lemak tak jenuh tunggal, serta vitamin E dan vitamin K yang dapat melindungi terhadap stres oksidatif di paru-paru dan mencegah kerusakan jaringan paru-paru.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB

Simak Gejala Sifilis yang Penting untuk Diwaspadai!

Minggu, 21 April 2024 | 19:13 WIB
X