Perusahaan di Jepang Beri Cuti 6 Hari Bagi Karyawan yang Tak Merokok

- Rabu, 4 Desember 2019 | 09:54 WIB
Ilustrasi/Pixabay
Ilustrasi/Pixabay

Semua karyawan pasti akan bahagia saat adanya penambahan cuti dari perusahaannya. Nah, hal ini ternyata berlaku di sebuah perusahaan yang ada di Jepang.

Perusahaan tersebut memberikan kompensasi cuti tambahan bagi karyawannya yang tidak merokok selama 6 hari untuk menebus waktu 'rehat' yang digunakan oleh para perokok.

Hal ini karena seorang karyawan yang mengeluh bahwa jeda merokok mempengaruhi produktivitas mereka. Pasalnya mereka yang merokok membutuhkan istirahat tambahan selama 15 menit, karena ruangan merokok harus turun ke lantai bawah tanah. Sehingga ini memicu kemarahan bagi para karyawan yang tidak merokok.

Akhirnya perusahaan pemasaran yang berbasis di Tokyo, Piala Inc tersebut memutuskan untuk memberi enam hari cuti bagi karyawan yang tidak merokok.

Peraturan tersebut diharapkan dapat mendorong karyawan untuk tidak merokok.

Saat ini perusahaan di Jepang juga sudah banyak yang meningkatkan upaya penghentian kebiasaan merokok. 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X