Efek Samping Yang Mungkin Bisa Kamu Alami Usai Suntik Vaksin AstraZeneca

- Selasa, 30 Maret 2021 | 14:59 WIB
Vaksinasi (Photo by Gustavo Fring from Pexels)
Vaksinasi (Photo by Gustavo Fring from Pexels)

Untuk sementara waktu, penggunaan Vaksin AstraZeneca di Sulawesi Utara dihentikan. Hal ini karena adanya Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) yang terjadi usai disuntik vaksin buatan Inggris tersebut.

Diketahui ada sejumlah orang yang mengalami demam, menggigil, nyeri badan, nyeri tulang, mual, dan muntah usai disuntik vaksin tersebut.

Ternyata vaksin ini memiliki beberapa efek samping yang perlu kamu tahu. Berikut ini efek samping umum dan efek samping khusus yang dirasakan ketika suntik vaksin AstraZeneca:

Sangat umum (mempengaruhi lebih dari 1 dari 10 orang)

  • Nyeri, gatal, dan rasa panas di area suntikan
  • Merasa tidak enak badan
  • Menggigil atau demam
  • Sakit kepala
  • Mual
  • Nyeri sendi atau nyeri otot

Umum (dirasakan 1 dari 10 penerima)

  • Bengkak, kemerahan, dan benjolan di area suntikan
  • Demam
  • Muntah atau diare
  • Radang tenggorokan
  • Pilek atau batuk
  • Menggigil

Jarang (dirasakan 1 dari 100 penerima)

  • Nafsu makan menurun
  • Sakit perut
  • Kelenjar getah bening membesar
  • Keringat berlebih
  • Kulit gatal atau ruam

Perlu diingat bahwa apabila efek yang dirasakan lebih dari dua hari, kamu diperbolehkan mengonsumsi pereda nyeri seperti parasetamol.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X