4 Tips Sederhana Mengatasi Kelelahan saat Hamil

- Selasa, 1 Desember 2020 | 14:29 WIB
Ilustrasi wanita hamil (freepik)
Ilustrasi wanita hamil (freepik)

Kelelahan saat hamil salah satu gejala awal kehamilan yang dihadapi wanita selama trimester pertama. Kelelahan saat hamil menyebabkan kehilangan energi karena perubahan hormonal serta perubahan fisik dan emosional yang terjadi selama kehamilan.

Untuk mengatasi rasa lelah, berikut ini tips sederhana yang bisa kamu terapkan:

1. Tidur yang cukup

Saat hamil kita tidur selama delapan jam atau setidaknya tidur selama 7 jam paling sedikit. Mendapatkan tidur yang cukup dapat mengatasi kelelahan yang terjadi saat hamil.

2. Tetap terhidrasi

Kelelahan disebabkan oleh tubuh yang kekurangan cairan, itu artinya penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan minum cukup air.

3. Makan dengan baik

Makan sehat dan seimbang sangat penting bagi ibu hamil. Sayuran segar, protein dan lemak baik dan omega-3, omega-6 serta omega-9 sangat dibutuhkan tubuh.

4. Makan sedikit tapi sering

Wanita hamil harus makan sering dalam porsi yang sedikit. Makan lebih kecil, lebih sering makan membantu menjaga kadar gula darah stabil dan mencegah penurunan energi.

Nah, selain itu wanita hamil juga disarankan untuk mengonsumsi vitamin prenatal selama kehamilan dengan konsultasi ginekolog. Olahraga juga membantu mengatasi kelelahan dan mengurangi tingkat stres.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X