WHO Sebut Indonesia Salah Satu Negara Yang Paling Banyak Menyumbangkan Kematian

- Kamis, 4 November 2021 | 10:54 WIB
Kunjungan Presiden ke Tarakan. (REUTERS/WILLY KURNIAWAN)
Kunjungan Presiden ke Tarakan. (REUTERS/WILLY KURNIAWAN)

WHO menyebutkan bahwa Indonesia jadi salah satu negara yang paling banyak menyumbangkan kematian di Asia Tenggara akibat COVID-19.

"Jumlah kasus baru tertinggi dilaporkan dari India (97.832 kasus baru; 7,1 kasus baru per 100.000, penurunan 9 persen), Thailand (61.542 kasus baru, 88,2 kasus baru per 100.000, penurunan 8 persen), dan Myanmar (5.810 baru kasus, 10,7 kasus baru per 100.00, penurunan 9 persen)," beber WHO dalam laporan mingguan, dikutip Indozone Rabu (3/11/2021).

Walau angka kematian di Indonesia akibat COVID-19 turun secara signifikan, rupanya Tanah Air masih 'dicap' sebagai negara penyumbang kasus kematian tertinggi se-Asia Tenggara akibat COVID-19.

"Jumlah kematian baru tertinggi dilaporkan dari India, Thailand, dan Indonesia (200 kematian baru, 0,1 insiden kasus baru kematian per 100.000, ada penurunan 21 persen)." tulis WHO dalam laporan tersebut.

Walau begitu, secara keseluruhan dalam sepekan terakhir ini, kasus COVID-19 di Indonesia termasuk dalam kategori rendah, insiden 0,01 - 10 per 100 ribu penduduk.

Sementara itu secara global dalam sepekan terakhir, kasus COVID-19 di Eropa sangat mendominasi dan melonjak hingga 59 persen, disusul Amerika 24 persen dan Asia Tenggara 6 persen.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X