Tips Memilih Mouthwash yang Nyaman buat Kumur-kumur di Bulan Puasa, Cek Nih!

- Sabtu, 1 April 2023 | 16:05 WIB
Ilustrasi wanita menggunakan mouthwash (freepik/valuavitaly)
Ilustrasi wanita menggunakan mouthwash (freepik/valuavitaly)

Ketika berpuasa produksi air liur seseorang akan berkurang, hal ini bisa memicu pertumbuhan bakteri dari sisa-sisa makanan di gigi dan gusi. Oleh karena itu, penggunaan mouthwash di bulan ramadan adalah hal yang sangat penting.

Membiasakan diri untuk mencuci mulut dengan mouthwash dapat membuat kesehatan mulut lebih terjaga. Kendala seperti bau mulut, mulut kering, sariawan dan gangguan mulut lainnya bisa dihindari dengan kebiasaan baik ini.

Baca juga: Bikin Enggak Pede, Ini Tips Jitu Cegah Bau Mulut saat Puasa

“Supaya kita terhindar dari permasalahan seputar gigi, gusi, dan mulut selama berpuasa dan bisa menunaikan ibadah puasa sebulan penuh dengan lebih sehat dan tanpa kendala seperti bau mulut, mulut kering, sariawan atau gangguan gusi, gigi, mulut dan lainnya,” ujar drg. Dhanny R Medianti dari Adore Dental Clinic Jakarta dalam keterangan dari Pieras Propolinse yang diterima Indozone, Sabtu (1/4/2023).

-
Ilustrasi wanita hendak menggunakan mouthwash (Freepik/wayhomestudio)

Chief Marketing Officer PT Permata Berlian Perkasa, Michelle Chyntia menambahkan, memilih mouthwash yang cocok dan nyaman di mulut juga kontribusi bagi kebiasaan baik seseorang agar melakukan rutinitas berkumur. Memilih mouthwash baiknya rasanya yang tidak tajam dan nyaman di mulut.

Baca juga: Jarang Disadari, Kondisi dan Kebiasaan Sepele Ini Bisa Picu Bau Mulut saat Puasa

Menurut dia, mouthwash juga bisa membantu bikin gigi cerah, menghilangkan noda pada gigi, gigi tidak berubah warna dan mencegah penumpukan karang gigi.

"Tapi lebih bagus lagi dipadukan pemakaiannya dengan varian Dental Whitening,” tandas Michelle

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X