Ini Manfaat Jamu Temulawak yang Sering Diminum Jokowi

- Rabu, 24 Juli 2019 | 12:19 WIB
Ilustrasi/pixabay.com
Ilustrasi/pixabay.com

Presiden Joko Widodo bongkar rahasia di akun instagram resminya. Jokowi ternyata memiliki kebiasaan yang sehat yaitu meminum jamu temulawak setiap pagi sebelum melaksanakan aktivitas yang padat.

Kebiasaan ini ia lakukan sejak 18 tahun lalu. "Jamu ini adalah jamu dari campuran temulawak, jahe, kunyit," kata Jokowi. Bagi Jokowi, meminum jamu racikan tersebut sangat bermanfaat untuk kebugaran tubuh.

Temulawak salah satu bahan yang ada di dalam jamu yang dikonsumsi Jokowi. Temulawak sebenarnya masih berasal dari keluarga yang sama dengan kunyit dan jahe, yaitu dari family Zingeberaceae. Temulawak (Curcuma xanthorrhiza) dikenal sebagai tanaman bahan dasar obat tradisional khas Indonesia. Tanaman ini tergolong ke dalam jenis temu-temuan yakni tanaman dengan bentuk rimpang dan akar yang pada bagian batangnya berada di dalam tanah.

Tanaman semacam ini banyak terdapat di wilayah tropis sebagaimana di Indonesia dan negara-negara Asia Tenggara lainnya. Tanaman Zingiberaciae ini sering ditemukan hidup di wilayah yang memiliki ketinggian 5–750 meter di atas permukaan laut.

Sebagaimana halnya tanaman herbal (obat-obatan alami) pada umumnya, jamu temulawak memiliki ragam manfaat yang luar biasa, terlebih khasiatnya pada tubuh manusia. Berikut manfaat jamu temulawak yang berhasil Indozone kumpulkan dari berbagai sumber :

1. Mengatasi masalah pencernaan

Menurut pakar kesehatan, temulawak bermanfaat untuk mengatasi perut kembung, membantu pencernaan yang tidak lancar, dan meningkatkan nafsu makan.

Sebuah studi yang  dipublikasikan dalam jurnal Clinical Gastroenterology and Hepatology meminta pasien yang mengalami peradangan usus, untuk mengonsumsi temulawak setiap harinya. Hasilnya, kelompok pasien tersebut mengalami proses penyembuhan yang lebih cepat dibandingkan dengan kelompok pasien yang tidak mengonsumsi temulawak.

2. Membantu meningkatkan fungsi ginjal

Temulawak juga mampu membantu meningkatkan fungsi ginjal dalam menyaring darah dari racun dan sisa-sisa metabolisme tubuh. Manfaat temulawak yang satu ini diperantarai oleh adanya kandungan minyak asiri sebanyak 6,00 % di dalamnya.

3. Mencegah serta membantu pengobatan kanker

Para peneliti dari University of Maryland Medical Center menjelaskan bahwa bahan-bahan herbal mungkin bisa membantu menghentikan pertumbuhan kanker berkat zat antioksidan yang terkandung di dalam obat herbal, termasuk temulawak.

Manfaat temulawak ini didukung dengan sebuah riset yang dilakukan pada tahun 2001, yang menyatakan bahwa temulawak dapat menghambat pertumbuhan serta perkembangan kanker prostat.

4. Membantu mengeluarkan toksin dalam tubuh

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Rekomendasi Makanan yang Menyehatkan Ginjal

Sabtu, 20 April 2024 | 09:05 WIB

10 Jenis Makanan yang Harus Dihindari Saat Migrain

Sabtu, 20 April 2024 | 08:30 WIB
X