Diet Intermittent Fasting, Diet Terbaik Turunkan Berat Badan

- Selasa, 10 Desember 2019 | 19:43 WIB
Ilustrasi/Unsplash
Ilustrasi/Unsplash

Studi yang dipublikasikan pada Cell Metabolism mendukung bahwa diet puasa atau diet intermittent fasting dipercaya sebagai salah satu diet paling efektif untuk menurunkan berat badan.

Pada diet tersebut mereka fokus pada jendela makan 10:14, dimana memiliki waktu makan 10 jam dan 14 jam berpuasa. Misalnya saja makan pertamamu di jam 08.00, maka makan terakhirmu ialah makan pukul 18.00.

Dalam studi tersebut terdapat 19 orang dewasa dengan berat badan berlebih yang memiliki gula darah tinggi, kadar kolesterol tinggi, dan tekanan darah tinggi. Dan mereka menjalani diet ini selama tiga bulan.

Hasilnya, bukan hanya berat badan mereka yang berkurang tapi kolesterol dan tekanan darah mereka juga menurun. Itu artinya diet ini sangat berpengaruh untuk menurunkan berat badan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X