Covid-19 Lebih Berbahaya untuk Ibu Hamil, Ini Sebabnya

- Sabtu, 24 April 2021 | 13:58 WIB
Covid-19 lebih berisiko terhadap ibu hamil (Pexels/Leah Kelley).
Covid-19 lebih berisiko terhadap ibu hamil (Pexels/Leah Kelley).

Bahaya virus corona atau Covid-19 terhadap ibu hamil ternyata bisa menyebabkan komplikasi hingga kematian.

Sebuah studi yang diterbitkan melalui jurnal JAMA Pediatrics yang dilakukan pada 22 April 2021 menemukan bahaya corona kepada ibu hamil.

Ibu hamil positif Covid-19 lebih berisiko mengalami berbagai masalah kesehatan seperti preeklamasia dan harus menjalani perawatan intensif. Studi tersebut juga menemukan jika tingkat kematian ibu hamil karena Covid-19 22 kali lebih tinggi dari ibu hamil yang sehat.

Baca Juga: Nathalie Hamil di Tengah Kisruh Rumah Tangga dengan Sule, Pantesan Emosional Banget

Tak sampai di situ, calon bayi dalam kandungan yang terlahir dari ibu yang positif Covid-19 juga memiliki risiko lahir secara prematur dengan berat badan yang rendah.

Dalam studi yang dilakukan di 18 negara termasuk Indonesia, dari 2130 ibu hamil yang diteliti, sebanyak 706 orang di antaranya diketahui positif Covid-19. Lalu peneliti membandingkan kehamilan di antara dua kelompok.

Terlihat jika ibu hamil yang positif Covid-19 tidak mengalami gejala seperti demam, batuk, dll.

"Namun, para ibu hamil itu berisiko lebih tinggi mengalami hasil yang buruk, seperti preeklamsia atau eklamsia, infeksi yang parah, membutuhkan perawatan intensif, hingga kematian," ujar dokter anak sekaligus salah satu peneliti, Catherine Mary Healy, melansir CNN.

Salah satu penyebab yang membuat ibu hamil lebih berisiko meninggal karena Covid-19 yakni karena kapasitas paru-paru yang menurun seiring dengan pertumbuhan bayi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Cara Efektif Mengatasi Rasa Ngantuk saat Bekerja

Selasa, 16 April 2024 | 20:43 WIB

Stop! Inilah 7 Bahaya dari Kebiasaan Menggigit Kuku

Selasa, 16 April 2024 | 09:00 WIB
X