Usai Pandemi COVID-19, Muncul Hepatitis Akut dan 3 Anak Meninggal, Begini Gejalanya

- Selasa, 3 Mei 2022 | 13:02 WIB
Seorang pria mengendarai sepeda membawa anak-anaknya melewati sebuah jalan ditengah mewabahnya virus corona (COVID-19), di Hanoi, Vietnam, Senin (27/7/2020). (REUTERS/Kham via Antara)
Seorang pria mengendarai sepeda membawa anak-anaknya melewati sebuah jalan ditengah mewabahnya virus corona (COVID-19), di Hanoi, Vietnam, Senin (27/7/2020). (REUTERS/Kham via Antara)

Dari 12 negara yang ada, Indonesia menjadi satu-satunya negara di kawasan Asia yang sudah diserang penyakit hepatitis misterius

Hingga Selasa (3/5/2022), tercatat sudah ada tiga kasus hepatitis misterius di Indonesia. Ketiganya merupakan anak-anak dan semuanya meninggal dunia dan berlokasi di DKI Jakarta.

11 negara lainnya didominasi oleh negara-negara Eropa, yakni Inggris Raya (114 kasus), Spanyol (13 kasus), Israel (12 kasus), Denmark (6 kasus), Irlandia (5 kasus), Belanda (4 kasus), Italia (4 kasus), Prancis 12 kasus, Romania (1 kasus) dan Belgia (1 kasus). Selain itu, Amerika Serikat menyumbang 9 kasus.

Total, sejauh ini sudah ada 170 kasus di seluruh dunia.

Gejala yang Muncul

Gejala yang timbul pada pasien hepatitis akut ini adalah:

- urine berwarna gelap,

- kotoran (tahi) pucat dan berwarna abu-abu,

- kulit gatal

- otot dan sendi terasa nyeri,

- demam,

- mual,

- muntah,

- perut terasa sakit,

- bagian putih mata menguning,

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X