Selain Pernapasan, COVID-19 juga Dapat Mempengaruhi Kesehatan Usus

- Kamis, 24 Februari 2022 | 16:25 WIB
Ilustrasi tenaga medis. (freepik)
Ilustrasi tenaga medis. (freepik)

Meski COVID-19 mempengaruhi pernapasan, namun secara signifikan juga dapat mempengaruhi organ-organ lain termasuk usus.

Dilansir India TV, para penelitian dari King's College London mengamati bahwa sistem yang biasanya mengatur komposisi komunitas mikroba atau yang dikenal sebagai Peyer's Patch sangat terganggu pada pasien COVID-19 yang parah.

Terlepas adanya bukti virus atau tidak di usus, infeksi COVID-19 yang parah dapat menyebabkan masalah pernapasan dan deman tinggi, beberapa pasien juga ada yang mengalami diare, mual dan muntah, hal ini menunjukkan bahwa COVID-19 mempengaruhi kesehatan usus.

Baca juga: Mudah Lelah Setelah Sembuh dari COVID-19? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

"Studi ini menunjukkan bahwa pasien COVID-19 yang parah, komponen kunci dari sistem kekebalan ini terganggu, apakah usus itu sendiri terinfeksi atau tidak," kata Profesor Jo Spencer, dari King's College London.

Penelitian yang diterbitkan dalam  jurnal Frontiers in Immunology ini melihat sampel saluran pencernaan dari pasien yang meninggal setelah didiagnosis dengan COVID-19 selama gelombang pertama pandemi.

Imunitas lokal yang buruk dapat menyebabkan penurunan keanekaragaman mikroba, yang dikenal sebagai dysbiosis.

Jaringan limfoid di usus biasanya mempertahankan populasi mikroba usus sehat yang penting untuk kesehatan.

Peneliti juga mencatat bahwa temuan menunjukkan bahwa vaksinasi oral mungkin tidak efektif jika pasien sudah sakit, karena sistem kekebalan usus sudah terganggu.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB

Simak Gejala Sifilis yang Penting untuk Diwaspadai!

Minggu, 21 April 2024 | 19:13 WIB
X