Vaksin Bisa Dibeli di Kimia Farma, Berapa Harganya?

- Senin, 12 Juli 2021 | 12:00 WIB
Vaksin COVID-19 (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)
Vaksin COVID-19 (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Vaksinasi gotong royong kini sudah bisa kamu beli di Klinik Kimia Farma per hari Senin (12/7/2021). Vaksin yang akan bisa kamu beli adalah vaksin Sinopharm. Kira-kira berapa ya harganya?

"Iya (berbayar), bisa diakses individu," kata juru bicara vaksinasi COVID-19, dr Siti Nadia Tarmizi, Minggu (11/7/2021).

Terkait harganya, hal ini sudah ditetapkan melalui Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) Nomor 19 Tahun 2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi dalam Rangka Penanggulangan Pandemi COVID-19 yang merupakan perubahan kedua atas Permenkes Nomor 10 Tahun 2021.

Harga untuk vaksin dipatok Rp 321.660 per dosis sementara tarif maksimal pelayanan vaksinasi sebesar Rp 117.910 per dosis. Total yang harus dikeluarkan masyarakat untuk vaksinasi penuh adalah sekitar Rp 879.140.

Rinciannya seperti ini:

  • Dosis pertama : Rp 321.660 per dosis
  • Jasa : Rp 117.910 per dosis
  • Total vaksin pertama Rp 439.570.
  • Dosis kedua : Rp 321.660 per dosis
  • Jasa : Rp 117.910 per dosis
  • Total vaksin kedua Rp 439.570.

Total keseluruhan vaksinasi COVID-19 secara penuh adalah Rp 879.140.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

7 Rekomendasi Makanan yang Menyehatkan Ginjal

Sabtu, 20 April 2024 | 09:05 WIB

10 Jenis Makanan yang Harus Dihindari Saat Migrain

Sabtu, 20 April 2024 | 08:30 WIB
X