Suka Konsumsi Alpukat, Ini Manfaatnya untuk Kesehatan Usus

- Kamis, 16 Juli 2020 | 14:01 WIB
Ilustrasi buah alpukat. (freepik)
Ilustrasi buah alpukat. (freepik)

Tahukah kamu jika di usus hidup jutaan mikrobiota yang berperan dalam kesehatan tubuh? Mikrobiota usus membantu mencerna makanan, mengatur sistem kekebalan tubuh, memproduksi vitamin, dan melindungi tubuh dari bakteri berbahaya penyebab penyakit. Untuk dapat menjalankan fungsinya dengan baik, keseimbangan mikrobiota usus harus dijaga dengan baik.

Ketidakseimbangan mikrobiota usus dikaitkan dengan berbagai penyakit seperti kecemasan, depresi, autisme, dan penyakit parkinson. Banyak hal yang memengaruhi keseimbangan mikrobiota usus. Mulai dari pola makan, penggunaan obat-obatan, stres, olahraga, dan bahkan proses persalinan caesar.

Melansir IOL, Kamis (16/7/2020), salah satu cara untuk menjaga keseimbangan mikrobiota usus adalah dengan mengonsumsi serat. Serat dapat ditemukan pada makanan nabati seperti buah segar, sayuran, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Salah satu serat yang disarankan untuk dikonsumsi adalah alpukat.

-
Ilustrasi buah alpukat. (freepik)

Alpukat merupakan sumber serat yang baik. Buah yang memiliki daging berwarna hijau kekuningan ini bisa dikatakan mengandung serat yang unik. Alpukat terdiri dari 70% serat tidak larut dan 30% serat larut.

Penelitian terbaru menunjukkan konsumsi alpukat dapat bermanfaat bagi mikrobiota usus. Dalam penelitian tersebut ditemukan, peserta yang mengonsumsi satu alpukat setiap hari mengalami penurunan berat badan dan lemak total tubuh. Tak hanya itu, konsumsi alpukat juga meningkatkan jumlah bakteri baik di usus.

Peneliti berpikir, penurunan berat badan terkait dengan jumlah mikrobiota usus. Sebab satu buah alpukat dapat mengandung hingga 9,2 g serat. Oleh karenanya, peneliti menyarankan untuk memasukkan alpukat dalam daftar makanan sehari-hari untuk menjaga keseimbangan mikrobiota usus.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X