Diduga Lichen Simplex Chronicus, Penyakit Gatal-gatal Pria Ini Gak Kunjung Sembuh

- Sabtu, 17 September 2022 | 19:30 WIB
Pria kena gatal-gatal selama 10 tahun. (TikTok/wong ndeso)
Pria kena gatal-gatal selama 10 tahun. (TikTok/wong ndeso)

Belum lama ini seorang pengguna TikTok membagikan kisahnya menderita penyakit gatal-gatal yang sudah 10 tahun dideritanya.

Dalam video yang dibagikan akun TikTok wong ndeso, pria itu memperlihatkan gatal-gatal yang dialaminya di bagian bawah kaki. Tampak sekilas seperti bersisik.

Pria itu juga meminta saran kepada pengguna TikTok obat untuk mengatasi penyakit gatal-gatalnya itu.

Baca juga: Viral Curhatan Wanita Alami Gatal-Gatal saat Hamil sampai Gak Bisa Tidur

"Udah 10 tahun penyakit gatal ini saya derita, buat warga TikTok kalo tau obatnya tolong kasih tau saya. Udah sering periksa ke dokter tapi tetap gak sembuh, saya ucapkan terima kasih," tulis pria itu.

Warganet yang penasaran dengan kondisi pria itu meminta jawaban dari dr. Farhan M. Dalam video TikTok-nya dr. Farhan M mengatakan kondisi yang dialami pria tersebut kemungkinan lichen simplex chronicus (LSC).

Untuk pengobatan LSC sendiri ialah menggunakan salep kortikosteroid yang potensi tinggi selama tiga minggu untuk pengobatan tahap awal.

@farhanzubedi

#stitch with @wong ndeso semoga cepet sembuh ya ???????? #infokesehatan

? original sound - dr. Farhan M - dr. Farhan M

Tak hanya itu, antibiotik juga diperlukan jika ada luka karena garukan untuk mencegah infeksi sekunder. Emolien juga dibutuhkan sebagai pelembab dan antihistamin untuk mengurangi gatal.

Namun, menurutnya sebelum menggunakan obat-obat yang disebutkannya di atas, pasien sebaiknya ke dokter terlebih dahulu untuk mendapatkan resep.

Untuk penyebabnya sendiri belum diketahui, namun stres salah satu pemicu LSC.

Baca juga: Alami Alergi Serius, Penyakit Wanita Ini Sembuh Setelah Liburan Keliling Dunia

dr. Farhan menyarankan pria yang menderita gatal-gatal itu untuk ke dokter untuk mendapatkan pengobatan. Jika benar gatal-gatal yang dialami pria itu LSC, dr. Farhan meminta agar tidak lelah berobat karena kondisi tersebut memerlukan waktu yang cukup lama untuk menyembuhkannya.

"Kalau benar itu lichen simplex chronicus jangan lelah untuk berobat karena memang waktu pengobatannya itu lumayan panjang," jelasnya.

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X