Inilah Musik Terbaik Untuk Janin

- Kamis, 2 Mei 2019 | 14:43 WIB
BreakPoint.org
BreakPoint.org

Bila kamu berpikir musik terbaik untuk janin adalah musik jazz ataupun musik klasik, maka selama ini kamu salah besar. Musik terbaik untuk janin adalah denyut jantung sang ibu.

"Ibu adalah orang dewasa pertama yang didengar oleh anak. Itu artinya, musik pertama yang ia dengarkan adalah denyut jantung ibu. Namun sayangnya hal itu sering tidak disadari oleh ibu," ujar Septi Peni Wulandari, Pendiri Institut Ibu Profesional dilansir dari laman Liputan6.

Diketahui bahwa janin bisa mendengarkan suara pada saat ia berusia 24-48 minggu di dalam kandungan. Pada saat itulah ia baru bisa pertama kali mendengar detak jantung si ibu. Kamu bisa mencobanya jika bayi sudah lahir. Jika ia rewel, letakkan saja di dadamu, pasti ia akan sedikit tenang.

"Dia akan merasa de javu, detak jantung itulah yang sering ia dengar sejak di dalam kandungan," tuturnya.

Editor: Administrator

Terkini

X