Selain Jeruk, Ini Buah-buahan yang Mengandung Vitamin C

- Rabu, 4 Maret 2020 | 11:23 WIB
Ilustrasi buah-buahan. (Envatoelements/Arzamasova)
Ilustrasi buah-buahan. (Envatoelements/Arzamasova)

Kekurangan Vitamin C akan berdampak buruk bagi kesehatan tubuh. Salah satunya kamu akan merasakan nyeri sendi dan rentan mengalami pendarahan.

Selama ini mungkin sebagian orang akan berpikir bahwa jeruk merupakan satu-satunya buah yang mengandung Vitamin C.

Namun ternyata, nggak hanya buah jeruk lho yang memiliki kandungan vitamin C. Buah-buahan di bawah ini juga mengandung Vitamin C yang baik untuk kesehatan. Buah apa sajakah itu?

1. Pepaya

-
Pepaya. (Envatoelements/Dream79)

Buah pepaya mengandung sekitar 95 mg Vitamin C. Selain itu, buah pepaya juga kaya akan serat yang dapat memperlancar pencernaan.

Buah berwarna orange ini juga dapat mencerahkan kulit, menguatkan tulang dan melegakan rongga sinus.

2. Nanas

-
Buah nanas. (Envatoelements/Alex9500)

Selain jeruk, buah nanas juga kaya akan Vitamin C lho. Selain itu buah yang memiliki rasa manis, asam dan segar ini juga mengandung bromelin.

Dengan rutin mengonsumsi nanas, kamu akan mendapatkan beragam manfaat, salah satunya menjaga kesehatan jantung dan membantu menurunkan kadar lemak.

3. Mangga

-
Buah mangga. (Envantoelements/Arzamasova)

Buah mangga mengandung sekitar 29 mg Vitamin C, meskipun kandungan Vitamin C dalam buah mangga nggak setinggi jeruk, tetapi buah ini memiliki banyak manfaat untuk tubuh lho.

Buah berwarna orange ini dipercaya dapat mengatasi masalah pencernaan, mencegah kanker, dan menyehatkan kulit.

4. Jambu Biji

-
Jambu biji yang telah dipotong. (Envatoelements/StepanPopov)

Selain jeruk, buah jambu biji juga mengandung Vitamin C. Kandungan Vitamin C dalam jambu biji paling tinggi lho, buah ini diketahui memiliki lebih dari 200 mg vitamin.

Selain itu, kandungan serat dalam jambu biji juga lebih tinggi dari buah jeruk. Buah ini sangat baik untuk menjaga kesehatan kamu.

5. Kiwi

-
Potongan buah kiwi. (Envatoelements/Dream79)

Buah selain jeruk yang memiliki kandungan Vitamin C selanjutnya yakni kiwi. Buah berwarna hijau ini mengandung 84 gr Vitamin C.

Kiwi bermanfaat membantu tubuh kamu melawan infeksi, radikal bebas, serta menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke.


Itulah beberapa buah-buahan selain jeruk yang mengandung Vitamin C. Kalau kamu suka mengonsumsi buah apa nih guys?

Halaman:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X