Jangan Berikan 3 Makanan Ini Kepada Anak saat Musim Dingin

- Kamis, 5 November 2020 | 12:43 WIB
Ilustrasi anak sedang makan (Pexels/Amsw photography)
Ilustrasi anak sedang makan (Pexels/Amsw photography)

Selama musim dingin, anak-anak jauh lebih rentan terhadap penyakit seperti sakit tenggorokan, pilek, flu, pneumonia, flu perut, infeksi telinga akut, masalah kulit dan asma.

Tak heran kalau banyak anak-anak yang jatuh sakit saat musim dingin. Itu artinya orangtua harus memperhatikan apa yang dikonsumsi anaknya.

Dilansir dari Times of India, berikut ini beberapa makanan yang sebaiknya tidak diberikan kepada anak saat musim dingin:

1. Makanan asin dan berminyak

Lemak dan minyak dari produk hewani seperti mentega dan asam lemak omega 6 dapat menyebabkan penebalan lendir dan air liur. Itulah alasan kenapa sebaiknya hindari makanan berminyak dan asin selama musim dingin.

-
Makanan berminyak (Pexels/Glady Francis)

2. Produk susu

Semua protein hewani menyebabkan penebalan air liur dan lendir, yang membuat anak-anak sulit menelan. Jadi sebaiknya tidak memberikan anak makan dari produk susu demi menghindari hidung tersumbat.

-
Produk susu (Pexels/Nuruddin Bharmal)

 

3. Daging

Daging kaya protein yang meningkatkan produksi lendir, sehingga dapat menyebabkan iritasi tenggorokan. Daging dan telur olahan adalah yang terburuk. Jadi jangan berikan kepada anak, apalagi saat musim dingin. Pilih ikan dan daging organik jika kamu ingin memberi makan dagin kepada anak.

-
Daging (Pexels/Fábio Bueno)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X