Waspada, Serangan Jantung Pertama di Usia Muda Bisa Berakibat Fatal

- Selasa, 18 Februari 2020 | 12:51 WIB
Ashraf Sinclair meninggal karena serangan jantung di usia 40 tahun. (Instagram/ashrafsinclair)
Ashraf Sinclair meninggal karena serangan jantung di usia 40 tahun. (Instagram/ashrafsinclair)

Aktor Ashraf Sinclair meninggal karena serangan jantung pada usia 40 tahun. Suami Bunga Citra Lestari ini mengembuskan napas terakhir pada pukul 04.51 WIB, Selasa (18/2/2020) di Rumah Sakit MMC Kuningan, Jakarta Selatan.

Ashraf meninggal dunia di usia yang cukup muda tanpa riwayat penyakit jantung sebelumnya. Lalu seberapa bahayakah mengalami serangan jantung di usia muda?

Dokter spesialis jantung, dr. Vito Anggarino Damay, Sp.JP(K) mengatakan serangan jantung pertama di usia muda dapat menyebabkan kematian.

-
Ilustrasi (Unsplash.com/Natanael Melchor)

"Serangan (jantung) pertama pada usia muda biasanya malah fatal," kata dr. Vito saat dihubungi Indozone, Selasa (18/2/2020).

Serangan jantung di usia muda bisa terjadi karena beberapa faktor. Menurut dr. Vito, bisa karena faktor genetika, merokok, atau penyakit yang tidak diketahui sebelumnya seperti kolesterol, hipertensi, dan diabetes.

"Orang yang punya genetika atau keturunan penyakit jantung sebaiknya memang check-up saat muda. Karena genetika saja tidak membuat orang serangan jantung, pasti karena ada faktor lainnya," jelas dokter yang juga pembawa acara di televisi ini.

Ia menambahkan, biasanya serangan jantung di usia muda tidak disertai keluhan-keluhan khas sebelumnya, sehingga tidak bisa langsung diketahui. Tapi jika kamu punya keluarga yang memiliki penyakit jantung, ada baiknya periksakan diri ke dokter.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X