5 Kebiasaan Buruk Penyebab Meningitis, Jangan Sepele!

- Kamis, 9 April 2020 | 16:22 WIB
Ilustrasi seorang pasien terjangkit penyakit meningitis (Unsplash/@olga_kononenko)
Ilustrasi seorang pasien terjangkit penyakit meningitis (Unsplash/@olga_kononenko)

Meningitis atau radang selaput otak dikenal sebagai penyakit yang cukup mematikan. Jika tidak diobati, angka kematian penyakit ini sekitar 50%.

Perlu diketahui, meningitis terjadi saat selaput yang mengelilingi otak dan sumsum tulang belakang (meninges) terinfeksi dan meradang.

Dari berbagai sumber, meningitis termasuk salah satu penyakit langka dan mematikan, disebabkan oleh bakteri, virus, serta jamur atau parasit.

Kebiasaan Buruk Penyebab Penyakit Meningitis

Selain itu, ada beberapa kebiasaan buruk yang disebut-sebut meningkatkan risiko terjangkit meningitis pada seseorang:

Dirangkum Indozone, berikut ini kebiasaan buruk penyebab penyakit meningitis yang penting untuk diwaspadai:

1. Tidak Menjaga Stamina dan Daya Tahan Tubuh

-
Ilustrasi daya tahan tubuh lemah (Pexels/Andrea Piacquadio)

Penyebab meningitis yang sering dianggap sepele yaitu karena daya tahan tubuh menurun. Lemahnya sistem imun ini tentu membuat virus dan bakteri mudah menyerang tubuh.

Apalagi, penyebaran jenis penyakit meningitis virus dan bakteri sangat cepat hanya melalui kontaminasi air liur.

2. Sering Berbagi Alat Makan dengan Orang Lain

-
Ilustrasi alat makan (Pexels/Kaboompics.com)

Alat makan seperti piring, sendok, dan garpu sebaiknya tidak dipakai bersama dengan orang lain, sekalipun keluarga atau orang terdekat.

Karena berbagi penggunaan alat makan termasuk kebiasaan buruk. Belum lagi, kita tidak pernah tahu seperti apa kondisi kesehatan pada tubuh orang lain.

Jika ada anggota keluarga atau kerabat yang terjangkit meningitis, maka sebaiknya tidak berbagi peralatan makan dengan mereka.

3. Kebiasaan Memakai Alat Mandi Bersamaan

-
Ilustrasi handuk mandi (Pexels/Dom J)

Selain kebiasaan berbagi alat makan, memakai alat mandi secara bergantian seperti handuk maupun sikat gigi, berpotensi menyebabkan meningitis lebih cepat.

Lebih aman, sebaiknya kamu gunakan alat mandi sendiri tanpa harus meminjam pada orang lain, sekalipun itu keluarga atau kerabat dekat.

4. Suka Berbagi Pemakaian Lipstik

-
Ilustrasi memakai lipstik (Pexels/@yirage)

Terlepas dari kebiasaan memakai peralatan makan dan mandi bersama, pun pemakaian lipstik secara bergantian sebaiknya dihindari.

Mungkin, kamu termasuk yang sering berbagi pemakaian lipstik, baik itu dengan ibu dan saudara sendiri maupun teman dekat.

Halaman:

Editor: Administrator

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X