WHO Kasih Tips Supaya Tetap Aman Berolahraga di Tengah Pandemi Corona

- Kamis, 2 April 2020 | 13:52 WIB
Ilustrasi olahraga (Pexels/Elly Fairytale)
Ilustrasi olahraga (Pexels/Elly Fairytale)

Di tengah pandemi corona ini, mengisolasi merupakan cara terbaik yang bisa dilakukan. Namun aktivitas yang terbatas itu artinya kegiatan olahraga juga terbatas. Padahal olahraga penting untuk dilakukan agar tubuh tetap sehat.

Meski demikian kita tidak perlu khawatir, dari laman resmi World Health Organization (WHO), terdapat beberapa tips agar tetap bisa berolahraga dengan aman dalam kondisi seperti ini.

Simak yuk!

1. Memilih Aktivitas

Supaya tetap aman, WHO menyarankan untuk memilih aktivitas yang tepat, hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko cedera dan kamu dapat menikmati kegiatan tersebut.

2. Cek Kondisi Kesehatan

Saat kamu memutuskan untuk berolahraga, kamu perlu cek kondisi kesehatan terlebih dahulu. WHO juga mengatakan jangan berolahraga saat sedang batuk, demam, dan sulit bernapas.

3. Selalu Cuci Tangan dan Jaga Jarak

Untuk beberapa negara ada yang masih diperbolehkan untuk keluar rumah. Tidak ada salahnya melakukan aktivitas di luar misalnya saja bersepeda, atau berjalan-jalan. Namun kamu perlu jaga jarak dan selalu mencuci tangan.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X