Ini Sayuran yang Harus Dikonsumsi untuk Menurunkan Risiko Serangan Jantung

- Jumat, 21 Agustus 2020 | 11:36 WIB
Ilustrasi serangan jantung (Unsplash/Hush Naidoo)
Ilustrasi serangan jantung (Unsplash/Hush Naidoo)

Serangan jantung datang dengan cepat, tapi sebenarnya kondisi ini datang secara bertahap tergantung dengan gaya hidup kita.

Penyebab umum serangan jantung adalah penyakit pembuluh darah, yang ditandai dengan penyempitan arteri dan vena karena penumpukan lemak, yang berdampak pada suplai darah ke seluruh tubuh. Akhirnya, suplai darah ke jantung terhambat sehingga memicu serangan jantung.

Namun serangan jantung bisa dihindari jika kamu menerapkan gaya hidup sehat.

Dalam sebuah penelitian dari University of Western Australia menekankan pentingnya makan sayuran. Brokoli dan kubis dapat memangkas risiko penyakit pembuluh darah hingga 46 persen.

Para peneliti telah menganalisis pola makan dan kesehatan 684 wanita yang lebih tua. Hasilnya wanita yang makan lebih dari 45g kubis atau brokoli setiap hari 46 persen lebih kecil kemungkinan memiliki penyakit pembuluh darah dibandingkan wanita yang tidak makan sayuran.

"Salah satu unsur tertentu yang ditemukan berlimpah dalam sayuran silangan adalah vitamin K yang mungkin terlibat dalam menghambat proses pengapuran yang terjadi di pembuluh darah kita," tulis Dr Blekkenhorst yang memimpin penelitian tersebut, dilansir dari Express.co.uk.

Meski demikian, jenis sayuran lain juga harus dikonsumsi untuk menjaga kesehatan keseluruhan.

-
Brokoli (Pexels/Buenosia Carol)

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X