Ini Jumlah Jus Bit yang Harus Dikonsumsi untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

- Minggu, 20 Desember 2020 | 10:16 WIB
Jus bit membantu menurunkan tekanan darah tinggi (Pixabay/Congerdesign)
Jus bit membantu menurunkan tekanan darah tinggi (Pixabay/Congerdesign)

Tekanan darah tinggi, tidak menimbulkan ancaman yang serius bagi kesehatan. Tapi ini adalah awal dari masalah yang serius, seperti penyakit jantung. Itulah kenapa penting untuk selalu memeriksanya.

Ketika tekanan darah yang mendorong dinding arteri secara konsisten terlalu tinggi, itu menyebabkan arteri mengeras dan menyempit, ini tanda untuk serangan jantung.

Kunci untuk menurunkan tekanan darah tinggi dan mencegah risiko yang terkait adalah dengan mengendurkan pembuluh darah.

Makanan tertentu telah terbukti melakukan efek luar biasa, misalnya saja seperti jus bit. Efek penurun tekanan darah dari sayur umbi yang berumbi dan manis dikaitkan dengan kandungan nitratnya.

Nitrat adalah senyawa dalam jus bit yang diubah menjadi oksida nitrat dalam darah dan membantu memperlebar dan mengendurkan pembuluh darah.

Dilansir dari Express, para peneliti menemukan bahwa orang yang minum 250 mililiter (atau sekitar 8,4 ons) jus bit setiap hari menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik.

Darah sistolik dan diastolik adalah dua angka yang digunakan untuk mencatat pembacaan tekanan darah tinggi.

Tekanan sistolik (angka yang lebih tinggi) adalah kekuatan di mana jantung memompa darah ke seluruh tubuh. Sementara tekanan diastolik (angka bawah) adalah hambatan aliran darah di pembuluh darah.

"Sebagian besar penelitian menunjukkan risiko lebih besar terkena stroke dan penyakit jantung terkait dengan tekanan sistolik yang lebih tinggi dibandingkan dengan peningkatan tekanan diastolik," lapor Harvard Health, dilansir dari Express.

Tips diet umum untuk menurunkan tekanan darah tinggi ialah mengurangi jumlah garam dalam makanan karena garam meningkatkan tekanan darah.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Terkini

X