Bisa Bikin Haus, Hindari Menyantap Makanan Ini saat Sahur dan Buka Puasa

- Minggu, 18 April 2021 | 04:32 WIB
Ilustrasi makan sahur. (Pexels/Helena Lopes)
Ilustrasi makan sahur. (Pexels/Helena Lopes)

Ibadah puasa dilakukan dengan tidak makan dan minum sejak fajar hingga matahari terbenam. Tentu saja haus dan lapar akan kamu rasakan selama berpuasa.

Namun ternyata ada makanan yang lebih berisiko membuat rasa hausmu semakin menjadi-jadi jika dikonsumsi sebelum puasa. Ahli Gizi Klinis di Klinik Healthbay Dubai, Sara Abdelghany menjelaskan makanan apa saja yang harus dihindari agar seseorang tetap berenergi dan mencegah rasa haus saat puasa Ramadan.

"Untuk berenergi selama jam puasa, sangat penting untuk merencanakan makanan Anda dan membagi kalori yang akan Anda konsumsi menjadi dua hingga tiga kali makan dan kudapan per hari. Karena itu, sangat penting juga membuat pilihan yang sehat untuk menghindari rasa lapar, sakit kepala, pusing, dan energi rendah," kata Abdelghany dikutip dari Alarabiya, Minggu (18/4/2021).

Menurutnya, ada beberapa kategori makanan yang harus dihindari selama Ramadan karena dapat menyebabkan kembung, dehidrasi, dan naiknya berat badan.

"Hindari gorengan dan makanan berlemak selama buka puasa. Makanan berlemak tinggi akan menyebabkan perut tidak nyaman dan kembung," lanjutnya.

Selain itu, makanan olahan seperti sosis dan daging yang dilapisi tepung roti atau sup yang mengandung banyak garam akan menyebabkan rasa haus yang berlebihan. Sementara banyak mengonsumsi minuman manis selama Ramadan dapat membuat berat badan naik.

BACA JUGA: Penderita Maag Sebaiknya Kurangi Konsumsi Daging saat Bulan Ramadan

"Hindari mengonsumsi makanan manis dan makanan penutup dalam jumlah berlebihan setiap hari. Usahakan untuk membatasi konsumsi makanan manis, terutama makanan manis yang populer pada bulan Ramadan, menjadi tiga kali seminggu dan selalu jaga dalam porsi sedang," kata Abdelghany.

Ia juga menyarankan untuk menghindari minuman mengandung kafein seperti kopi dan minuman bersoda karena berpotensi menyebabkan tubuh kehilangan cairan dan meningkatkan dehidrasi. Sebaiknya, lanjutnya, minum air antara delapan gelas hingga 12 gelas yang dibagi pada saat buka puasa hingga sahur.

 

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Edi Hidayat

Tags

Terkini

X