Hamil Muda seperti Citra Kirana, Ini 3 Hal yang Harus Dihindari

- Sabtu, 29 Februari 2020 | 08:51 WIB
Citra Kirana hamil muda (INSTAGRAM/@Citraciki)
Citra Kirana hamil muda (INSTAGRAM/@Citraciki)

Citra Kirana baru saja membagikan kabar bahagia di channel YouTube pribadinya. Pasca menikah dengan Rezky pada Desember tahun lalu, ia kini telah mengandung anak pertamanya.

Hal itu diketahui lewat vlog pribadi yang diunggah ke channel Ciky Citra Rezky. Dalam video berjudul Mama Citra dan Papa Rezky! Citra tampak menunjukkan hasil test pack positif.

Sebagai ibu hamil, terlebih di trimester pertama, Citra pasti sangat menjaga kandungannya. Hal ini pula yang dilakukan oleh ibu hamil pada umumnya. Sebab di awal kehamilan, ibu sangat disarankan untuk menghindari hal-hal yang bisa mengganggu perkembangan janin. Mulai dari memerhatikan makanan yang dikonsumsi hingga barang-barang tertentu.

Melansir Pink Villa, inilah barang-barang di rumah yang harus dijauhi ibu hamil :

-
Citra Kirana hamil muda (Instagram/@citraciki)

1. Cat Ulang Dinding Rumah

Banyak orang yang senang mendekorasi ulang rumahnya dengan mengaplikasikan cat dinding yang beda warna. Akan tetapi, cat dinding yang baru dibuka bisa saja mengandung timah. Ink perlu dihindari oleh ibu hamil. Sebab timah dapat meningkatkan risiko cacat lahir atau kelahiran prematur. Sebagai alternatif lain, cobalah menggunakan produk yang tidak mengandung pelarut atau semprotan dan jaga agar ruangan tetap berventilasi.

2. Semprotan Nyamuk

Semprotan nyamuk memang sangat membantu melawan nyamuk dan serangga jahat. Akan tetapi, barang tersebut tidak ramah terhadap kehamilan. Semprotan nyamuk mengandung jejak DEET dan bahan kimia lainnya yang dapat menembus kuli. Sebaiknya barang tersebut dihindari di awal kehamilan agar tidak mengganggu perkembangan janin.

3. Kotak Kotoran Kucing

Sebelum hamil, ibu mungkin memiliki kucing dan terbiasa menjaga kebersihan kucing peliharaannya termasuk urusan kotak kotoran. Disarankan saat hamil untuk tidak membersihkan kotoran kucing. Studi menyatakan produk rumah tangga seperti kotak kotoran kucing atau kotak pasir, mengandung parasit Toxoplasma Gondii yang dapat menyebabkan komplikasi kelahiran serius pada bayi dan menyebabkan efek samping lain bagi ibu juga.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X