Menkes Sebut Vaksinasi Anak Usia 6-11 Akan Diberikan Usai Lansia Selesai Divaksin

- Rabu, 17 November 2021 | 09:12 WIB
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (ANTARA/Puspa Perwitasari)
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin. (ANTARA/Puspa Perwitasari)

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan, vaksinasi Covid-19 anak usia 6-11 tahun akan dilakukan usai kelompok lansia keseluruhannya telah menerima vaksinasi.

"Kita memprioritaskan vaksinasi kepada lansia dulu, yang sekarang masih baru mencapai sekitar 40 persen," kata Menkes Budi, dikutip Rabu (17/11).

"Begitu nanti sudah selesai, nanti kita akan turun ke kelompok-kelompok lain yang resiko fatalitasnya (kematian) lebih rendah dibandingkan orang tua," sambungnya.

Budi sendiri mengatakan, kelompok lansia saat ini masih menjadi prioritas karena termasuk kelompok yang resiko kematiannya tinggi jika terpapar virus Corona, apalagi bagi mereka yang mempunyai riwayat komorbid.

"Kemudian kenapa orangtua (lansia) duluan? Karena orang tua secara (data) global itu fatality rate paling tinggi 12 persen. Lalu turun ke usia 40-50, turun ke dewasa, turun ke remaja, baru turun ke anak-anak yang mungkin fatality rate sekitar 0,05 persen di bawah 0,5 persen," kata Budi.

"Jadi, (fatality rate anak-anak) di bawah 1 persen. Orangtua (lansia) itu risiko fatality rate-nya masih puluhan kali di atas anak-anak," sambungnya.

Pemerintah sendiri telah mempersiapkan 58,7 juta dosis vaksin yang akan diberikan ke 26,4 juta anak usia 6-11 tahun.

“Kita sudah persiapkan (vaksinasi anak) di anggaran tahun depan (2022) karena ada 26,4 juta anak usia 6-11 tahun sehingga dibutuhkan 58,7 juta dosis karena dua kali suntikan,” kata Budi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Hindari 4 Makanan ini Saat Kamu Anemia!

Selasa, 23 April 2024 | 16:00 WIB
X