Bromidrofobia, Penyebab Seseorang Tak Percaya Diri karena Aroma Tubuh

- Rabu, 22 April 2020 | 14:03 WIB
Ilustrasi mencium aroma parfum. (Pexels/Mentatdgt)
Ilustrasi mencium aroma parfum. (Pexels/Mentatdgt)

Bromidrofobia memiliki makna lain ketakutan berlebihan akan aroma tubuh yang dihasilkan. Akibatnya seseorang akan selalu ingin mandi saat berkeringat atau menyemprotkan wewangian kapan saja ketika ia merasa tubuh sudah mengeluarkan aroma khasnya.

Ia beranggapan jika orang lain mencium aroma tubuhnya, orang tersebut akan mengira bahwa ia tak peduli pada tubuhnya atau jarang mandi hingga membiarkan aroma tubuhnya tercium orang lain. Padahal, tak semua orang berpikiran seperti itu.

Kemudian seseorang yang mengalami bromidrofobia selalu mengalami tekanan batin karena takut akan pendapat banyak orang terhadap aroma tubuhnya tersebut. Ia bersikap waspada jika tubuhnya sudah mulai berkeringat. Biasanya ia akan selalu bolak-balik ke toilet untuk mengecek apakah tubuhnya masih harum dan segar atau sebaliknya.

-
Tak percaya diri karena aroma tubuhnya. (Pexels/Ekaterina Bolovtsova)

Jika kamu mengintip ke dalam tasnya, kamu akan menemukan deodoran, tisu basah, sabun mandi khusus hingga parfum. Kamu pun akan sering menemukannya berada di tempat teduh saat ada kegiatan di luar ruangan. Ini semua ia lakukan untuk menjaga tubuhnya tetap dalam kondisi stabil, sejuk dan tak berkeringat.

Dan saat kamu sedang berlibur bersamanya, kamu tak perlu heran jika ia sangat sering mandi ataupun pergi ke toilet. Sebab hal itu murni ia lakukan untuk menjaga rasa percaya diri dan ketenangan jiwanya.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X