Usus Pria Ini Robek, Karena Tidak Sengaja Tertelan Tulang Ikan

- Jumat, 23 Agustus 2019 | 20:59 WIB
Ilustrasi/Unsplash
Ilustrasi/Unsplash

Seorang pria asal Jepang harus dilarikan ke rumah sakit, karena mengalami rasa sakit yang luar biasa di area perutnya. Ketika diperiksa perut pria itu lembek.

Pria tersebut memberitahu dokter, sehari sebelum kondisi ini  terjadi ia sempat makan ikan ekor kuning. Dokter menduga, hasil scan yang menunjukkan usus kecilnya tertusuk oleh sesuatu yang padat, yakni tulang ikan yang dimakan pria tersebut.

Untuk mengeluarkan tulang tersebut, dilakukan pula operasi, dan dokter menemukan tulang ikan sepanjang 2 cm yang sudah menembus usus kecilnya.

Kasus yang terjadi pada pria 72 tahun ini merupakan kasus yang sangat jarang. Tapi, untuk mengurangi risiko tertelan tulang ikan, sebaiknya konsumsi ikan fillet yang hampir tak memiliki tulang. 

Editor: Administrator

Terkini

X