Begini Cara Efektif Menggunakan Hand Sanitizer

- Sabtu, 15 Juni 2019 | 12:24 WIB
Health Magazine
Health Magazine

Dengan adanya Hand Sanitizer, cuci tangan semakin lebih mudah dari biasanya. Walau terkesan mudah, ternyata hal itu masih dinilai kurang efektif untuk membunuh bakteri di tangan. Inilah penjelasannya!

Berdasarkan penjelasan oleh Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, hand sanitizer belum tergolong efektif untuk membunuh kuman jika tidak mengandung 60 persen alkohol di dalamnya.

Maka dari itu, hand sanitizer non-alkoholol bukan pilihan tepat jika kamu ingin membunuh kuman di tangan kamu. Pasalnya, kuman-kuman tersebut malah bisa mengembangkan resistensi terhadap jenis hand sanitizer non-alkohol atau yang memiliki alkohol rendah.

Oh ya, kamu tak disarankan untuk menggunakan hand sanitizer yang mengandung triclosan, yaitu bahan sintetis yang ditambahkan ke produk antibakteri. Hal ini karena dosis tinggi akibat paparan triclosan bisa menurunkan kadar hormon tiroid yang membuat bakteri kebal terhadap antibiotik.

So, mulai sekarang pilih hand sanitizer yang berakohol tinggi saja ya!

Editor: Administrator

Terkini

X