Justin Bieber Tunda Konser di Jakarta karena Belum Pulih dari Ramsay Hunt Syndrome

- Selasa, 4 Oktober 2022 | 12:15 WIB
Justin Bieber tunda konser di Jakarta. (Instagram/@justinbieber)
Justin Bieber tunda konser di Jakarta. (Instagram/@justinbieber)

Konser Justin Bieber bertajuk Justice World Tou di Jakarta yang digelar pada 2-3 November 2022 resmi ditunda lantaran kondisi kesehatannya.

"Manajemennya sekarang sedang bekerja untuk tanggal baru," tulis unggahan terbaru @jakartakonser yang mengumumkan penundaan konser Justin Bieber di Jakarta.

Seperti yang kita ketahui, suami Hailey Baldwin beberapa waktu yang lalu didiagnosa ramsay hunt syndrome atau sindrom Ramsay Hunt.

Baca juga: Konser Justin Bieber di Jakarta Resmi Ditunda, Tanggal Baru akan Segera Diumumkan

Kondisi tersebut membuat sebagian wajah Justin mengalami kelumpuhan. Hal tersebut membuat dia menunda konsernya.

Namun, setelah beristirahat hampir dua bulan untuk pemulihan, Justin Bieber melanjutkan perjalanan Justice World Tour dengan menyambangi Lucca, Italia.

Tapi sayangnya, konser Justin di Jakarta harus ditunda karena alasan kesehatan yang dialaminya belum pulih total.

Baca juga: Justin Bieber Kembali Tunda Jadwal Konser, Fans Tanah Air Serbu IG Promotor Desak Refund

Dilansir Mayo Clinic, Sindrom Ramsay Hunt terjadi ketika wabah herpes zoster mempengaruhi saraf wajah di dekat salah satu telinga.

Sindrom Ramsay Hunt disebabkan oleh virus dengan cacar air. Jika pengobatan sindrom Ramsay Hunt dilakukan dengan tepat dapat mengurangi risiko komplikasi, yang dapat mencakup kelemahan otot wajah permanen dan tuli.

Kondisi ini bisa menimbulkan komplikasi serius seperti kehilangan pendengaran permanen dan kelemahan  wajah, kerusakan mata serta neuralgia pascaherpetik.

Jadi penting untuk segera mengobati kondisi ini agar tidak terjadi komplikasi.

Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

10 Dampak Negatif Polusi Udara Terhadap Kesehatan

Selasa, 26 Maret 2024 | 06:20 WIB
X