Jangan Sampai Salah, Ini Nutrisi yang Harus Dikonsumsi Saat Olahraga

- Selasa, 23 Juni 2020 | 19:32 WIB
Ilustrasi olahraga. (Freepik)
Ilustrasi olahraga. (Freepik)

Nutrisi memegang peranan penting untuk menjalankan fungsi tubuh termasuk ketika berolahraga. Sebelum, sesaat, dan sesudah berolahraga tubuh perlu menerima asupan nutrisi. Akan tetapi, jenis nutrisinya berbeda-beda.

Sebelum berolahraga, jenis nutrisi yang perlu dikonsumsi adalah karbohidrat. Selain itu, bisa juga ditambahkan protein meski tidak harus. Tapi hindari makanan yang tinggi lemak.

“Tinggi lemak itu sulit dicerna ditubuh dan bikin perut enggak enak. Kalau habis makan lalu olahraga dan sakit perut itu karena makanan tinggi lemak. Selain itu jeda waktunya terlalu dekat dengan olahraga,” ujar Health and Nutrition Science Nutrifood, Rendi Dijaya Muliadi S, Si, Selasa (23/6/2020). 

Dalam webinar bertajuk ‘Nutrition for Sport and Exercise’, Rendi menjelaskan jika sebaiknya makan berat dilakukan 2-4 jam sebelum berolahraga. Sedangkan 1-2 jam sebelum olahraga makanan yang sebaiknya dikonsumsi adalah jam snack ringan. Lalu untuk jeda waktu di bawah 1 jam, makanan yang disarankan adalah sport drink atau sport bar.

“Bukan berarti sebelum olahraga enggak boleh makan, boleh. Sebelum olahraga utamanya karbohidrat karena tubuh butuh tenaga,” ujar Rendi.

-
Ilustrasi mengonsumsi makanan sehat setelah olahraga. (Freepik)

Kemudian saat olahraga, bisa juga diselingi dengan asupan nutrisi. Apabila olahraga dilakukan dengan waktu lama dan intens, nutrisi diperlukan untuk menjaga kadar gula darah dan performa serta mencegah agar tubuh tidak pingsan. Makanan yang bisa dikonsumsi adalah karbohidrat yang cepat dicerna seperti gula, pisang, air, carbo gel, energy bar, dan sport drink.

Kemudian untuk nutrisi setelah olahraga dibutuhkan untuk mengembalikan tenaga dan cairan tubuh. Selain itu untuk mengoptimalkan penyembuhan jaringan pasca olahraga.

“Nutrisi yang dimakan karbohidrat, protein, dan air itu penting untuk mengembangkan massa otot. Lemak juga boleh dikonsumsi tapi dijaga. Kayak alpukat, kacang, dan bukan gorengan. Abis olahraga bisa minum susu, ada laktosa, karbohidrat, air, dan juga pisang yang mudah dicerna,” pungkas Rendi.


Artikel Menarik Lainnya:

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X